Wali Kota Lubuklinggau Upayakan Pembuatan Rekomendasi ke Eksekutif dan Legislatif Terkait Sumselbar

Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe/ist
Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe/ist

Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe mengatakan wacana pembentukan Sumselbar sebenaranya bukan wacana baru. 


Wacana itu menurutnya sudah lama dinawa oleh kepala Pemimpin Daerah dulu seperti Nang Ali Solihin, Rajab Semendawai dan Syahrial Oesman. 

"Kita sambut baiklah dalam pengertiam kalau itu sangat dibutuhkan oleh daerah itu. Saya rasa tidak jadi masalah," kata Wali Kota pada Selasa, 18 Juli 2023. 

H SN Prana Putra Sohe yang akrab disapa Nanan mengaku, kemarin sempat menanyakan dengan salah satu Capres. Dan kemungkinan bisa saja terbentuk Sumselbar.

"Ya kemungkinan bisa saja itu secara tekhnis harus dilihat dulu, konkritnya gimana. Kalau itu memang dibutuhkan, karena pelayanannya sangat jauh, karena unsur-unsur yang memang jelas, asal tidak ada unsur politis. Nah itu yang saya tangkap," ujarnya.

Jadi artinya sambung Nanan sangat dibutuhkan, dia mencotohkan ada Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) yakni Lampung, Bengkulu, Jambi, Babel dan Sumatera Selatan. 

"Kalau itu masih bergabung dulu, Bengkulu tidak maju-maju, Lampung tidak maju-maju, Babel tidak maju-maju," ungkapnya. 

Kemudian setelah terpecah, kelimanya maju kalaupun imbasnya ada Gubernur, Wali Kota dan Ketua DPRD baru, kata Nanan, itu sah-sah saja. 

"Itu kan peningkatan SDM namanya. Nah tapi secara pengalokasian anggaran juga, ini juga sangat dibutuhkan. Sekarang 10 triliun untuk membangun 17 kota/kabupaten se Sumsel," terangnya.

Meski begitu ditambahkannya, memang ada pemerataan oleh Gubernur. Namun tidak bisa optimal, seandainya ini dipecahkan menjadi dua, kemungkinan Sumsel nanti dapat Rp7 triliun, Sumselbar Rp5 triliun. 

"Kemungkinan lambat-lambat berjalan bisa jadi 10 triliun, 10 triliun," ungkapnya.

Selain itu juga, pembangunan itu tidak hanya dengan percepatan pelayanan saja. Sebab anggaran juga harus menentukan. 

"Jadi kalau kita nanti terpecahkan, saya yakin dengan sumber daya alam yang cukup di Sumselbar, sumber daya alam yang cukup di Sumsel, itu akan bisa mencukupi untuk membangun Sumatera Selatan yang seutuhnya ini untuk kedepannya untuk lebih baik lagi," terangnya. 

Lebih lanjut, Pemerintah Kota akan melalukan upaya pembuatan rekomendasi bersama antara eksekutif dan legislatif seperti di Empat Lawang. Nanan mengaku akan mengupayakannya sebelum masa jabatannya selesai.  "Mudah-mudahan nanti diikuti Musi Rawas, Muratara, kemudian Pagaralam, Lahat," pungkasnya.