Sempat Tertunda Masalah Administrasi, Dana Bansos PPKM di Sumsel Mulai Dicairkan

Pembagian dana bansos PPKM di Palembang. (ist/rmolsumsel.id)
Pembagian dana bansos PPKM di Palembang. (ist/rmolsumsel.id)

Dana Bansos PPKM yang sempat tertunda penyalurannya karena masalah administrasi, Selasa (25/1), mulai dicairkan. Proses pencairan dilakukan di unit Siguntang dan unit Jakabaring di Kelurahan 3/4 Ulu, Seberang Ulu I Palembang.


Wakil Ketua Komisi V DPRD Sumatera Selatan (Sumsel)  Mgs Syaiful Padli mengatakan, bantuan yang disalurkan untuk penerima yakni Rp 1,2 juta per orang. Adapun bantuan tersebut di Sumsel menerima sebanyak 118.922 keluarga penerima manfaat (PKM) dengan total Rp 23,7 miliar yang akan disalurkan. Namun kemarin sempat terjadi gagal salur mencapai Rp 11,9 miliar.

"Alhamdulillah Pagi ini melihat pembagian bansos PPKM unit siguntang dan unit Jakabaring di Kelurahan 3/4 Ulu Kecamatan Seberang Ulu 1," kata Syaiful.

Syaiful mengatakan, penyaluran dana bansos diharapkan dapat disertai dengan sosialisasi terhadap penerima. Sehingga, kejadian lambat administrasi tidak terjadi lagi. “Harus ada sosialisasi kepada penerima sehingga mereka bisa segera menyiapkan persyaratannya,” ucapnya.

Dia mengatakan, bantuan tersebut sangat dibutuhkan masyarakat. Terutama untuk melewati masa sulit akibat krisis Pandemi Covid-19. “Tentu ini sangat berarti bagi masyarakat,” tandasnya.