OKU Timur Belum Punya Anjungan Dekranasda, Bupati: Tahun Depan Kita Bangun

Bupati OKU Timur Lanosin dan Ketua Dekranasda OKU Timur dr. Sheila Noberta melihat proses pembuatan kain angkinan yang ditampilkan dalam pameran.(Dinas Kominfo OKU Timur/rmolsumsel.id)
Bupati OKU Timur Lanosin dan Ketua Dekranasda OKU Timur dr. Sheila Noberta melihat proses pembuatan kain angkinan yang ditampilkan dalam pameran.(Dinas Kominfo OKU Timur/rmolsumsel.id)

Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten OKU Timur belum memiliki anjungan di komplek Dekranasda Sumatera Selatan yang berada di Jakabaring, Palembang. Seiring peresmian pengurus periode 2021-2026, Dekranasda OKU Timur meminta bantuan Bupati untuk membangun anjungan Dekranasda tersebut.


Ketua Dekranasda OKU Timur, dr. Sheila Noberta Sheila mengatakan, sampai saat ini Kabupaten OKU Timur belum memiliki Anjungan Dekranasda di Jakabaring, Palembang. Untuk itu Sheila meminta bantuan agar Pemkab OKU Timur membangun anjungan guna memperkenalkan Budaya dan Kerajinan OKU Timur lebih luas lagi.

“Kabupaten OKU Timur memiliki potensi kerajinan yang tersebar hampir di seluruh desa. Contohnya perajin songket dan kain angkinan Desa Gunung Batu dan perajin anyaman purun Desa Betung. Namun itu semua belum tersentuh secara optimal termasuk promosi pemasarannya,” ujar Sheila usai dilantik menjadi Ketua Dekranasda OKU Timur periode 2021-2026 di Balai Rakyat Setda OKU Timur, Kamis (9/12).  

Menurut Sheila, Dekranasda adalah mitra kerja Pemerintah daerah. Oleh karenanya perlu bersinergi dengan Pemerintah dan pihak swasta. Dekranasda merupakan organisasi kemasyarakatan yang memiliki misi untuk melestarikan nilai-nilai budaya daerah berupa produk kerajinan lokal yang berbasis kearifan lokal.

Bupati OKU Timur, Lanosin pun menyambut baik permintaan yang diajukan pengurus Dekranasda tersebut. Lanosin menyanggupi dan segera membangun anjungan di Jakabaring.

“Yang jelas saya berjanji, tahun depan kita bangunkan Anjungan Dekranasda di Jakabaring,” kata pria yang akrab disapa Enos itu.

Enos menyampaikan, di ruangan kerjanya terdapat miniatur bangunan di dalam kotak kaca. Bangunan itu dilengkapi dua tangga dengan rumah dari kayu.

“Ternyata setelah saya ketahui, bangunan itulah nanti yang akan kita bangun di Jakabaring. Sudah sepantasnya kita mengembangkan kerajinan yang ada di Bumi Sebiduk Sehaluan ini,” ucap Enos.

Enos juga berharap kepada pengurus Deskranada yang baru dilantik bisa membawa kerajinan dan hasil keterampilan masyarakat di Kabupaten OKU Timur dikenal secara nasional maupun internasional.

Adapun susunan pengurus Dekranasda Kabupaten OKU Timur Periode 2021-2026 adalah Bupati OKU Timur Lanosin dan Wakil Bupati OKU Timur M Adi Nugraha Purna Yudha sebagai Pembina, Sekretaris Daerah OKU Timur Jumadi sebagai Penasihat, dr. Sheila Noberta dan Nur Inayah sebagai Ketua dan Wakil Ketua, Amin Zein dan Sri Jumadi sebagai Ketua dan Wakil Ketua Harian, Santio dan Suwadi sebagai Sekretaris dan Wakil Sekretaris, Agustian Pahrimale dan Diana Vavilia sebagai Bendahara dan Wakil Bendahara.