Ribuan massa yang didominasi mahasiswa kembali melancarkan aksi unjukrasa menolak undang-undang Omnibus Law Cipta Kerja. Kali ini aksi dilancarkan di halaman DPRD Sumsel, Kamis (8/10/2020).
- Viral di Sosial Media, Pria Dewasa Tampar Bocah yang Sedang Bermain di Halaman Masjid
- Dipepet Enam Orang, Satpam Wanita Rumah Sakit Pertamina Plaju Jadi Korban Begal
- Ternyata di Jakarta Sudah Ada 14 Kasus Hepatitis Akut
Baca Juga
Lengkap dengan atribut berupa spanduk, dan karton bertuliskan tentang penolakan UU Omnibus Law Cipta Kerja mahasiswa yang mengenakan seragam ini satu persatu perwakilan mahasiswa berorasi diatas mobil pengeras suara.
Salah satu mahasiswa yang berorasi dihadapan massa lainnya meminta ketua DPRD Sumsel untuk hadir mendengar aspirasi massa.
"Kami jamin jika Ketua DPRD Sumsel hadir kami akan kondusif," kata salah satu mahasiswa dalam orasinya.
Dilanjutkannya massa meminta DPRD Sumsel untuk menyampaikan aspirasi massa tentang penolakan UU Omnibus Law Cipta Kerja kepada DPR RI.
"Sampaikan aspirasi kami kepada DPR RI," tukasnya.
Sementara itu, aparat keamanan terus berjaga-jaga mengawal jalannya aksi unjukrasa ribuan massa.
Selain kendaraan watercanon, sejumlah personel kepolisian juga membawa anjing pelacak.
- 2.970 Rumah Warga Rusak Akibat Erupsi Gunung Semeru
- Razia di ‘Kampung Baru’, 2 Karyawan Kafe Positif Gunakan Narkoba
- Air Limbah Cemari Sungai Enim, Bara Anugerah Sejahtera Diminta Bertanggung Jawab