Jalan Masuk Virus, Mata Harus Dijaga Kebersihannya

Mata merupakan salah satu jalan virus corona, kendati airmata tidak menularkan virus tersebut. Padahal virus corona dapat menyebar dan menular lewat percikan ludah atau percikan saat seseorang terbatuk atau bersin.


Gagang pintu, meja, kursi, telepon, serta benda-benda yang mudah disentuh juga disebut sebagai media penularan virus. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan dalam situs webnya; orang yang sakit dapat melepaskan virus ke udara dengan batuk atau berbicara. Partikel-partikel virus yang ada di udara kemudian dapat masuk melalui mata, mulut, atau hidung.

"Orang-orang juga dapat tertular Covid-19 jika mereka menghirup percikan cairan dari orang dengan Covid-19 yang batuk atau mengembuskan tetesan," tulis WHO.

"Inilah sebabnya mengapa penting untuk menjaga jarak fisik lebih dari 1 meter (3 kaki) dari orang yang sakit." Bagaimana dengan air mata?

Sebuah studi baru, yang diterbitkan dalam jurnal Ophthalmology, menunjukkan bahwa orang tidak mungkin tertular Covid-19 melalui paparan air mata orang yang terinfeksi. Para tim medis mengatakan banyak pasien dengan virus corona memiliki konjungtivitis atau mata merah.

Pejabat kesehatan juga percaya, bahwa 1 persen hingga 3 persen pasien yang tampak kemerahan di sekitar mata mereka, kemungkinan disebabkan karena infeksi. Para peneliti mengatakan, ada sedikit kasus mata kemerahan di antara orang dengan Covid-19.

Namun, penelitian mereka menemukan fakta bahwa risiko penularan virus corona melalui air mata kemungkinannya sangat rendah, melansir Science Daily. Para peneliti mengambil sampel air mata dari 17 orang yang terinfeksi virus corona.

Tim mengumpulkan air mata dari saat pasien menunjukkan gejala sampai masa pemulihan. Hasil penelitian menunjukkan, air mata pasien tidak menularkan virus corona, bahkan pada mereka yang memiliki penyakit ini selama dua minggu.

Justru cairan dari hidung dan tenggorokan mereka yang positif virus corona yang menunjukkan kandungan tingkat virus yang tinggi. Yang penting diingat adalah, meskipun mata pasien Covid-19 bersih dari virus corona, para peneliti memperingatkan bahwa mata adalah salah satu jalan bagi virus corona untuk memasuki tubuh orang sehat.

Jadi, sekali lagi, air mata penderita virus corona tidak menularkan infeksi, tetapi mata menjadi jalan untuk virus corona masuk ke dalam tubuh orang sehat.[ida]