DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Musi Banyuasin menargetkan mampu meraih 12 kursi di DPRD pada Pelimihan Legislatif 2024 mendatang.
- Hasil Tabulasi Partai Gerindra, RDPS Raih Kemenangan 47 Persen di Pilkada Palembang
- Raih 3.910 Suara, Abdul Rais Pimpin DPRD Banyuasin
- PKB Ngaku Tak Diajak Pembahasan Kabinet, Dasco: Sampai Saat Ini Memang Belum
Baca Juga
"Target kita 12 kursi atau menjadi pemenang di Muba pada Pileg 2024," ujar Ketua DPC Partai Gerindra Irwin Zulyani.
Untuk mencapai target itu, Irwin mengatakan, pihaknya telah memiliki berbagai strategi, salah satunya dengan melatik Pengurus Anak Cabang (PAC) di 15 Kecamatan dan menggelar Rakorcab.
"Ada strategi khusus, tapi itu tidak bisa kita jelaskan detail. Pastinya itu target kita di Pileg kali ini," kata dia.
Sementara, Ketua DPD Partai Gerindra Sumsel, Kartika Sandra Desi mengatakan, target Pileg yang ditetapkan sangatlah penting sebagai tujuan dalam kinerja partai jntik menghadapi tiga agenda besar yakni Pileg, Pilpres dan Pilkada.
"Ada target yang ditetapkan dan itu bagus, tandanya kita bekerja dan memiliki tujuan. Kita sangat mendukung itu," ucap dia.
Wakil Ketua DPRD Sumsel ini juga mengatakan, untuk mencapai target itu, seluruh kader Partai Gerindra harus kompak dan bekerjasama dengan baik.
"Harus kompak, bekerjasama dan memiliki rasa kekeluargaan," tandas dia.
- Anggota DPRD Lampung Selatan Ditetapan Tersangka Pengguna Ijazah Palsu
- Hasil Tabulasi Partai Gerindra, RDPS Raih Kemenangan 47 Persen di Pilkada Palembang
- Raih 3.910 Suara, Abdul Rais Pimpin DPRD Banyuasin