Disdik Muratara Gelar Bimtek Peningkatan Kompetensi Operator Jenjang PAUD

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Muratara menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk meningkatkan kompetensi operator/iFoto: Alam
Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Muratara menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk meningkatkan kompetensi operator/iFoto: Alam

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Muratara menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk meningkatkan kompetensi operator Data Pokok Pendidikan (Dapodik) di jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). 


Acara ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Rupit dan dibuka oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Suhardiman, Kamis (7/3). Kabid PAUD, Lindawati, serta ratusan peserta operator Dapodik turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Kepala Disdik Muratara, melalui Kabid PAUD Lindawati, menyatakan bahwa Bimtek Dapodik ini sangat penting karena merupakan database pendidikan yang dikelola langsung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). 

Data dalam Dapodik mencakup informasi vital mulai dari data guru, peserta didik, tenaga kependidikan, hingga substansi pendidikan. "Dapodik terus berkembang dari waktu ke waktu, dan perlu pemutakhiran data secara berkala," ungkap Lindawati.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menghasilkan operator yang kompeten dalam penggunaan aplikasi Dapodik. Kegiatan tersebut ditujukan kepada seluruh operator Dapodik di jenjang PAUD di Kabupaten Muratara.

Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, yang mewakili Bupati Muratara Devi Suhartoni, menyampaikan harapannya agar seluruh operator Dapodik dapat mengikuti Bimtek ini dengan serius. Hal ini penting mengingat kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Muratara sangat bergantung pada keakuratan data yang disampaikan.

"Ini menyangkut kemajuan dunia pendidikan, oleh karena itu, kami berharap para peserta dapat mengikuti Bimtek dengan serius, sehingga tidak ada hambatan dalam mengelola data Dapodik ke depannya," ujar perwakilan Bupati Muratara.