Keberhasilan SAKIP Ditentukan Komitmen Pimpinan

Komitmen pimpinan adalah kunci capaian yang ditorehkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim secara berturut turut memperoleh nilai tertinggi di Sumsel dalam penerapan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP).


Hal ini membuat Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang bertanya langsung dan melakukan studi tiru ke Pemkab Muara Enim.

Dalam kunjungannya ke Pemkab Muara Enim, Jumat (02/10/2020), Sekertariat Daerah Kota Palembang berkesempatan berbincang langsung di Ruang Rapat Pangripta Sriwijaya, Bappeda Muara Enim yang diterima langsung oleh Plt. Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Muara Enim, Ir. H. Mat Kasrun.

Pemkab Muara Enim merasa tersanjung menerima kunjungan Pemkot Palembang yang mau belajar ke Pemkab Muara Enim. Meskipun SAKIP Pemkab Muara Enim berpredikat hanya lebih baik satu tingkat diatas Pemkot Palembang yang berpredikat B, namun, menurut Mat Kasrun, masih terdapat beberapa hal dalam pengelolaan SAKIP dan Reformasi Birokrasi di Pemkab Muara Enim yang menjadi catatan untuk ditingkatkan.

“Secara garis besar, kunci utama pencapaian tersebut adalah komitmen dari pimpinan. Melalui komitmen yang kuat dari pimpinan, maka menjadikan keterpaduan arah dalam mewujudkan good governance dan clean government di lingkungan kerja,” ujarnya.

Selain itu, estafet kepemimpinan di Kabupaten Muara Enim tetap berkomitmen dalam meningkatkan standar pengelolan SAKIP dan penerapan Reformasi Birokrasi, dan ini yang membanggakan.

Sementara itu Kepala Bappeda Litbang Kota Palembang Ir. H. Harrey Hadi, M.S, menyampaikan, pihaknya merasa tepat untuk belajar pengelolaan SAKIP dan penerapan Reformasi Birokrasi di Pemkab. Muara Enim.

“Kabupaten Muara Enim merupakan daerah terdepan dan selalu konsisten dalam pelaksanaan program Kemenpan-RB tersebut. Apalagi Kabupaten Muara Enim telah 3 tahun berturut-turut melampaui capaian Pemkot Palembang sehingga pihaknya merasa perlu untuk belajar dan meniru strategi yang diterapkan,” pungkasnya.[ida]