Rutan Baturaja Sosialisasikan Pola Hidup Sehat Kepada Warga Binaan

Pihak Rutan Batuaraja melakukan donor darah/ist
Pihak Rutan Batuaraja melakukan donor darah/ist

Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Baturaja, Kabupaten OKU, bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) OKU, menggelar kegiatan sosial dan kemanusian untuk memeriahkan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 59 Tahun 2023.


Selain donor darah, pihak Rutan Baturaja juga melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan pemasyarakatan proaktif di aula Rutan Baturaja, Kamis (9/3).

Kepala Rutan Baturaja, Febriansya mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial dan kemanusian pihaknya kepada sesama. "Kita berharap kegiatan donor darah ini dapat membantu antar sesama yang membutuhkan transfusi darah,” ujarnya di sela-sela kegiatan.

Selain itu, petugas kesehatan Rutan Baturaja melaksanakan sosialisasi kesehatan kepada warga binaan tentang bahaya penyakit TBC, gejala batuk, penularannya hingga cara pengobatan.

“Maka dari itu, kita mengimbau serta mengajak seluruh warga binaan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan mencanangkan pola hidup sehat,” pungkasnya.