Kejadian pencurian terjadi di sebuah rumah di Jalan Timor, RT 11, Kelurahan Jawa Kanan SS, Kecamatan Lubuklinggau Timur II, kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan.
- Pelaku Pencurian Perabotan Rumah Ditangkap Warga di Talang Jambe
- Mobil Driver Online di Palembang Raib Digondol Maling
- Kesal Dituduh Curi Sawit, Pria di Musi Rawas Ancam Bacok Teman Sendiri
Baca Juga
Rumah milik seorang warga berinisial A, yang sedang tidak berada di tempat, dibobol oleh maling. Kejadian tersebut baru diketahui setelah Ketua RT setempat menghubungi korban untuk memberitahukan bahwa rumahnya telah dibobol maling.
Kasus pencurian ini terjadi pada Selasa, 7 Januari 2025 sekitar pukul 16.00 WIB. Korban yang sedang berada di Palembang mendapat telepon dari Ketua RT yang memberi tahu bahwa rumahnya kosong dan telah dibobol.
Sebelumnya, korban memang sudah meminta Ketua RT untuk menjaga rumahnya, namun karena kesibukan, Ketua RT tidak sempat mengecek rumah tersebut secara langsung.
Kasat Reskrim Polres Lubuklinggau AKP M Kurniawan Azwar menjelaskan bahwa pelaku berhasil masuk melalui ventilasi udara di WC rumah korban dan merusak pintu tengah untuk dapat masuk ke dalam rumah.
Aksi pencurian ini menyebabkan korban kehilangan sejumlah barang berharga, termasuk 2 kipas angin besar, 1 kipas angin duduk, 2 dispenser, 1 set piring dan cangkir keramik, 1 pasang sepatu, 1 magic com, 7 bola lampu, 1 tabung gas elpiji 3 kg, 1 jemuran, pakaian, dan 1 set pisau dapur. Total kerugian diperkirakan mencapai sekitar Rp 12.670.000.
"Pelaku masuk dari ventilasi udara di WC rumah korban, lalu merusak pintu tengah yang dipergunakan untuk memasuki ruang tengah dengan cara dirusak supaya pelaku bisa masuk ke dalam," ujar Kasat.
Setelah mendapat laporan, polisi segera melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku, yang diketahui berinisial S (20), seorang pengangguran asal Kecamatan Lubuklinggau Timur II, pada 30 Januari 2025 di Jalan Tidore, Kelurahan Jawa Kanan SS. Pelaku mengakui perbuatannya dan kini ditahan oleh pihak kepolisian.
"Pelaku mengakui perbuatannya telah melakukan pencurian dengan pemberatan (Curat),"kata Kasat.
- Harga Kebutuhan Pokok di Lubuklinggau Naik Jelang Lebaran
- 600 Warga Sumsel Merantau di Jakarta Ikuti Mudik Gratis "Lebaran Balik Dusun"
- Disperindag Lubuklinggau Pantau Distribusi Gas Elpiji 3 Kg Jelang Lebaran