Polda Sumatera Selatan saat ini masih membantu masyarakat di Kabupaten Lahat dan Muara Enim untuk membersihkan sisa lumpur serta material pasca banjir bandang.
- Korban Longsor Sukabumi Bertambah, BNPB Fokus Pemulihan
- Lima Daerah Diterjang Bencana di Sumut, 10 Orang Meninggal
- Pj Bupati OKU Sebut Banjir Besar di Wilayahnya Akibat Deforestasi, Tambang Batu Bara Jadi Penyebabnya?
Baca Juga
Selain itu, seluruh anggota pun diminta untuk tetap memantau kondisi aliran sungai karena saat ini kondisi hujan masih berlangsung.
“Anggota kita dengan sikap dan terjun langsung ke lokasi untuk membantu masyarakat terkena dampak, kita hadir di tengah masyarakat sebagai bentuk kepedulian antar sesama. Khususnya sebagai penegak hukum yang sangat peduli sesama,”kata Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Supriadi, Minggu (12/3).
Tidak hanya itu, sebagai bukti pengabdian polisi kepada masyarakat, anggotanya juga turut membantu melakukan pembersihan rumah warga yang terdampak banjir.
Begitu juga pelayanan kesehatan yang terus disiagakan untuk memastikan kesehatan masyarakat di lokasi terdampak luapan sungai Lematang, dengan berbagai pemeriksaan.
“Upaya yang telah dilakukan personel Polres Muara Enim dan jajaran kita itu, bertujuan untuk mengantisipasi adanya banjir susulan dan membantu masyarakat dalam membersihkan sisa banjir,”ujarnya.
- Menuju Kabupaten Layak Anak, Muara Enim Andalkan Kolaborasi Lintas Sektor
- Edane Tampil Memukau di Muara Enim, Terpesona oleh Pindang Baung dan Semangat Musisi Muda
- Muara Enim Kucurkan Rp32,5 Miliar, Bangun Oprit Jembatan di Empat Petulai Dangku