DPRD Muara Enim Desak BBPJN Sumsel Perbaiki Jalan Rusak

Anggota DPRD Muara Enim dari Fraksi PAN meninjau langsung jalan nasional rusak di depan GOR Pancasila/Foto: Noviansyah
Anggota DPRD Muara Enim dari Fraksi PAN meninjau langsung jalan nasional rusak di depan GOR Pancasila/Foto: Noviansyah

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muara Enim mendesak Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) Sumatra Selatan untuk segera memperbaiki sejumlah ruas jalan rusak yang ada di wilayah Kabupaten Muara Enim, khususnya yang berada dalam kawasan kota. 


Hal ini disampaikan oleh anggota DPRD, Yones Tober, yang menilai kondisi jalan yang berlubang semakin membahayakan pengendara. Anggota DPRD dari Fraksi PAN itu, mengungkapkan bahwa lubang-lubang yang ada di jalan-jalan nasional memiliki kedalaman mencapai 20 cm. 

Kondisi tersebut, menurutnya, tidak hanya merusak jalan tetapi juga meningkatkan risiko kecelakaan lalu lintas, terutama bagi pengendara sepeda motor. "Saya meminta BBPJN Sumsel untuk segera turun tangan. Jalan-jalan dalam kota Muara Enim sangat rusak, banyak berlubang yang bisa membahayakan keselamatan pengendara, terutama motor," kata Yones, Selasa (21/1).

Pengecekan langsung yang dilakukan oleh Yones mengungkapkan kondisi jalan dari Batas Kota hingga Gor Pancasila, Panca Motor, Bundaran Air Mancur, Kantor Kebangpol, dan perbatasan dengan Kabupaten OKU dan Lahat sangat memprihatinkan. 

Banyak titik jalan yang mengalami kerusakan parah, menyebabkan jalan menjadi tidak layak untuk dilalui. "Saya turun langsung karena melihat sendiri kejadian seorang siswa yang terjatuh dari motor karena terperosok ke dalam lubang. Jangan tunggu ada korban jiwa, baru diperbaiki. Kita harus cepat bertindak," tegas Yones.

Tak hanya itu, Yones juga meminta Dinas PUPR Kabupaten Muara Enim untuk segera mendata kondisi jalan rusak dan berkoordinasi dengan BBPJN Sumsel agar perbaikan dapat segera dilaksanakan demi keselamatan masyarakat.