Dibutuhkan Banyak Petugas Perikanan

[rmol]Dengan luas wilayah 7.483 kilometer persegi yang terdiri dari 22 kecamatan, 246 desa dan 10 kelurahan, Kabupaten Muara Enim berpotensi besar di bidang perikanan air tawar. Untuk itu daerah ini mebutuhkan tambahan kuota petugas perikanan lapangan.


“Apalagi saat ini petugas lapangan yang ada hanya sebanyak 5 orang petugas ASN dan dibantu dengan 5 orang petugas perikanan bantu,” ujar Plt Bupati H Juarsah saat menghadiri Peluncuran Special Area for Conservation and Fish Refugia (Speectra) Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia di Desa Patra Tani, Kecamatan Muara Belida, Sabtu (17/10/2020). Kabupaten Muara Enim, ditambahkan Juarsah, beruntung mendapatkan bantuan benih ikan lokal dari Balai Perikanan Budidaya Air Tawar Sungai Gelam Jambi yang di tebar di sembilan lokasi sebanyak 135.000 ekor benih ikan nilem dan 200.000 ekor benih ikan jelawat. “Semoga nantinya dari sini dapat membantu meningkatkan pendapatan para nelayan dan meningkatkan jumlah ketersediaan ikan lokal yang produksinya semakin menurun dari tahun ke tahun sehingga anak cucu kita kedepan masih dapat menikmati lezatnya aneka ikan lokal dari perairan umum,” harapnya. Terakhir Juarsah mengatakan, semoga kedepan kegiatan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI dan SEAFDEC dapat terus bersinergi maupun terjalin erat dengan Pemerintah Kabupaten Muara Enim.