Asrama TNI AD Ajendam II Sriwijaya Sekojo Dilahap Si Jago Merah 

Kobaran api melahap bangunan asrama TNI AD Ajendam II Sriwijaya Sekojo Palembang. (ist/rmolsumsel.id)
Kobaran api melahap bangunan asrama TNI AD Ajendam II Sriwijaya Sekojo Palembang. (ist/rmolsumsel.id)

Kebakaran hebat terjadi di Jalan Urip Sumoharjo, tepatnya di asrama TNI AD Ajendam II / Sriwijaya, Jumat (24/5) sekitar pukul 21.00 WIB. 


Peristiwa kebakaran ini pun viral di media sosial Instagram, dari video yang diunggah akun @palembangterciduk, kobaran api melahap bangunan rumah yang berada di asrama Ajendam II/Sriwijaya. 

"Situasi asrama yang terbakar, belum diketahui penyebab dan berapa yang terbakar. Sekarang masih proses pemadaman," tulis keterangan video.

Untuk memadamkan, petugas dari dinas pemadam kebakaran kota Palembang mengerahkan sejumlah mobil pemadam ke lokasi kejadian. 

Kapolsek Kalidoni AKP Ali Sadikin mengatakan sekitar 12 rumah milik asrama TNI AD ludes terbakar. Penyebab kebakaran masih dilakukan penyelidikan oleh INAFIS dan Puslabfor Polda Sumatra Selatan. "Penyebabnya masih kami selidiki," pungkasnya.