Tertipu Saat Beli Ganja, Pria ini Malah Lapor ke Polrestabes Palembang

Pria yang menunjukkan daun hijau dihadapan petugas SPKT Polrestabes Palembang. (Istimewa/rmolsumsel.id)
Pria yang menunjukkan daun hijau dihadapan petugas SPKT Polrestabes Palembang. (Istimewa/rmolsumsel.id)

Sebuah video di Media Sosial (Medsos) mendadak viral. Lantaran, seorang pria tertipu saat membeli ganja namun malah melapor ke Polrestabes Palembang.


Dalam video berdurasi 30 detik tersebut, seorang pria ini terlihat mendatangi Sentral Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang. Pria tersebut pun lalu menceritakan jika dirinya ditipu. Dimana, rencananya ingin membeli narkoba jenis ganja. Namun, yang datang bukannya ganja melainkan daun hijau. 

"Saya pesen ganja pak, tapi yang datang bukan ganja," katanya dihadapan petugas.

Petugas pun bertanya kepada pria tersebut, apakah sudah sering memesan ganja dan memakainya? 

"Sudah sering pak, saya sudah sering pesen ganja, tapi baru kali ini tertipu," kata pria tersebut. 

Saat dikonfirmasi, Kasat Narkoba Polrestabes Palembang, Kompol Mario mengatakan pihaknya masih mengecek laporan tersebut. Karena, laporan ini ke SPKT. "Laporannya bukan ke kami, dan kami masih mengeceknya ke SPKT," pungkasnya.