Satlantas Muratara Patroli dan Penindakan ODOL di Jalinsum Cegah Lakalantas

Satalantas Muratara melaksanakan tindakan ODOL di Jalinsum/isy
Satalantas Muratara melaksanakan tindakan ODOL di Jalinsum/isy

Giat patroli dan penindakan ODOL (Over Dimensi Over Load) dilakukan personel Satlantas Polres Muratara di jalan lintas sumatera wilayah Kecamatan Karang Jaya, Kabupaten Muratara, Sumatera Selatan.


Patroli dan penindakan tersebut dilaksanakan Unit Turjawali Satlantas Polres Muratara dengan kekuatan 4 personel pada Sabtu,,1 Juli 2023. Dan pelaksanaan dimulai pukul 12.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. 

"Hasil giat patroli, situasi di lapangan sepanjang  jalan lintas tengah  terpantau aman dan lancar," kata Kapolres Muratara AKBP Ferly Rosa Putra melalui Kasatlantas AKP Saharudin didampingi Kasi Humas, AKP Baruanto.

Kemudian untuk penindakan ODOL ia menambahkan, upaya itu dilakukan dalam rangka pencegahan serta menurunkan angka kecelakaan lalu lintas (Lakalantas). 

Sementara itu peringatan gebyar HUT Bhayangkara ke 77, Satlantas Polres Muratara melaksanakan kegiatan pembagian ratusan helm gratis kepada pengendara roda dua. Kegiatan tersebut telah dilaksanakan pada Rabu, 28 Juni 2023.

Dalam kesempatan itu Kasatlantas menerangkan, kegiatan pembagian helm gratis kepada pengendara roda dua akan dilaksanakan secara kontinue. Terutama akan dilaksanakan di sejumlah titik yang lokasi padat aktivitas lalu lintas. 

"Dibagikannya helm gratis juga untuk menumbuhkan kesadaran tertib berlalu lintas kepada warga Muratara. Terutama bagi pengendara yang aktif melakukan aktivitas menggunakan motor setiap hari," pungkasnya.