Setelah terkatung-katung cukup lama, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta akhirnya akan menggelar sidang paripurna yang beragendakan Pemilihan Wakil Gubernur DKI Jakarta Pergantian Antar Waktu (PAW) sisa masa jabatan 2017-2022, pada Senin (6/4).
- Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumsel Terima Aspirasi FKDSS
- Hakim Kasus Irjen Teddy Minahasa, Dipromosikan jadi Ketua PN Medan
- Projo Sumsel Siap Menangkan Prabowo-Gibran
Baca Juga
Dalam surat undangan yang ditandatangani Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, pemilihan akan dilaksanakan pukul 13.00. Namun pemilihan pendamping Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tersebut bersifat tertutup dan hanya akan dihadiri lebih kurang 120 orang yang terdiri dari Anggota Dewan Kebon Sirih, Gubernur DKI Jakarta dan Cawagub.
Tak hanya itu, pemilihan yang rencananya akan disiarkan melalui live streaming terpaksa diurungkan. Panitia Pemilihan (Panlih) Wagub DKI Jakarta beralasan bahwa hal tersebut telah sesuai dengan protap yang dianjurkan dan mengacu pada protokol kesehatan. Itu semua lantaran pemilihan Wagub DKI berlangsung di tengah pandemi Covid-19.
Kendati demikian, anggota Panlih Wagub DKI Jakarta, S Andyka menyatakan akan mengupayakan fasilitas siaran langsung yang diperuntukkan untuk wartawan.
"Kita sedang berupaya menyiapkan screen untuk live streaming di pressroom balaikota, jadi Insyallah ada live streaming di pressroom balaikota, dan hanya di press room saja dengan tetap menjaga dan physical distancing," ungkapnya saat dihubungi Kantor Berita Politik RMOL, Senin (6/4).
Adapun dua kandidat yang akan bertarung dalam proses pemilihan hari ini yakni Nurmansjah Lubis dan Ahmad Riza Patria. Nurmansjah adalah kader PKS yang pernah menjabat sebagai anggota DPRD DKI selama dua periode dari 2004-2009 hingga 2009-2014.
Sementara Ahmad Riza Patria adalah anggota DPP Partai Gerindra serta anggota DPR RI dua periode yakni 2014-2019 dan 2019-2024.
- Pesantren Tempat Berdirinya GP Ansor Bakal Didaftarkan jadi Cagar Budaya
- Jelang PSBB, PDIP Keluarkan Surat Edaran Untuk Kepala Daerah
- Suara 3,8 Juta Pemilih Milenial dan Gen Z Jadi Rebutan di Pilgub Sumsel