Bulan Ramadhan tahun ini dirasakan berbeda oleh umat Islam di seluruh dunia. Tak terkecuali para selebriti Indonesia, baik yang di Indonesia maupun yang tengah berada di luar negeri.
- Jumlah Pemudik Tahun Ini Diprediksi Naik 47 Persen
- Ditinggal Tahlilan, Satu Rumah di Musi Rawas Terbakar
- Banjir Rob Lumpuhkan Pelabuhan Tanjung Emas Semarang
Baca Juga
Pembeda Ramadhan kali ini dengan yang sebelumnya adalah pandemi virus corona. Pandemi virus asal Wuhan, Tiongkok, ini membuat mereka harus tetap di luar negeri dan tidak bisa pulang ke Indonesia.
Dilansir JPNN.Com, Sabtu (9/5/2020), beberapa dari mereka memang sudah memutuskan untuk tinggal di luar negeri bersama keluarga barunya.
Nah, berikut adalah deretan artis yang menjalani ibadah puasa di luar negeri.
- Maudy Ayunda
Penyanyi cantik ini memang tengah menjalani pendidikan S2 di Stanford University, Amerika Serikat. Namun, karena adanya virus ini, ia terpaksa harus tetap berada di Amerika untuk menjaga diri agar tidak terinfeksi virus corona.
- Acha Septriasa
Artis cantik Acha Septriasa diketahui pindah ke Australia setelah resmi menikah dengan Vicky Kharisma pada 2016. Ramadan kali ini, kembali ia jalani bersama keluarga kecilnya di Australia.
- Cut Memey
Pada 2019 lalu, Cut Memey memutuskan untuk pindah ke Kanada bersama keluarga kecilnya. Tahun ini menjadi tahun pertamanya menjalani puasa di luar negeri serta jauh dari keluarga besarnya.
- Carissa Putri
Pemain film Ayat Ayat Cinta ini diketahui sudah berada di Australia sejak Maret 2020. - Laudya Cynthia Bella
Aktris kelahiran Bandung ini menjalani ibadah puasa di Malaysia, mengikuti sang suami, Engku Emran. Sejak menikah, ia memang hijrah ke negara sang suami. - Whulandary Herman
Juara 3 Miss Universe ini juga melalui Ramadan di Malaysia setelah dipersunting Nik Ibrahim pada 2013. - Angie 'Virgin'
Aktris cantik ini menjalani puasa di London, Inggris bersama sang suami yang bekerja sebagai polisi. - Tya Arifin
Tya Arifin telah menetap di Malasyia sejak 2015 setelah dipersunting oleh Asyraf Khalid. Ini adalah tahun kelima ia menjalani ibadah puasa di negeri Jiran. - Anggun
Penyanyi kondang dari Indonesia ini memang sudah lama tinggal di Prancis. Ia sudah terbiasa menjalani ibadah puasa di sana, puasa di luar negeri tak menjadi hal baru baginya.
- Nadia VegaNadia Vega bersama suami, Sultan Yaar Jorik Dozy menjalani puasa di negera tetangga, Singapura.[ida]
- Kubah Masjid JIC Terbakar, Enam Mobil Damkar Dikerahkan
- Pesawat Gagal Mendarat karena Kabut di Ujung Landasan, Pilot Tewas
- Operasi Patuh Musi Hari Pertama, Polisi Dapati Banyak Pengendara Motor Lawan Arus