Ini Sosok Pengganti Sekda Musi Rawas yang Mengundurkan Diri

Pelantikan Pj Sekda Musi Rawas H Edi Iswanto oleh Bupati Ratna Machmud. Foto: Humas
Pelantikan Pj Sekda Musi Rawas H Edi Iswanto oleh Bupati Ratna Machmud. Foto: Humas

Bupati Musi Rawas, Ratna Machmud melantik Asisten III Setda Mura, H Edi Iswanto sebagai Pj Sekretaris Daerah (Sekda) menggantikan EC Priskodesi yang mundur dari jabatan Sekda beberapa waktu lalu.


Dalam pelantikan yang digelar di Auditorium Pemkab Mura Selasa pagi ini (8/6), Bupati berharap Edi Iswanto bekerja secara maksimal. 

"Kita terkejut dengan keputusan mundur itu, tapi kita tidak bisa biarkan jabatan ini kosong. Karena peran Sekda sangat penting untuk membantu menjalankan roda pemerintahan,"ujarnya. Secara pribadi, Ratna juga mengungkapkan jika ia memiliki hubungan baik dengan Priskodesi, sehingga ia cukup menyayangkan keputusan mundur tersebut.

Ia menghargai keputusan Priskodesi, namun disela sambutannya, Bupati Ratna juga mengatakan jika pihaknya tetap membuka kesempatan bagi Priskodesi untuk terlibat dalam membangun Musi Rawas kedepan. "Saya tahu persis beliau ini merupakan sosok pribadi pekerja keras, sangat royal, sangat baik, tetapi walaupun demikian kami berharap tali silaturahmi dan kekeluargaan kita tetap terjalin dengan baik,”kata Ratna.

Sementara itu Edi Iswanto mengaku siap untuk tancap gas dalam proses pembangunan Musi Rawas kedepan. Terutama mewujudkan visi misi Bupati dan Wakil Bupati untuk menciptakan Musi Rawas yang lebih baik kedepan. Hadir dalam pelantikan tersebut sejumlah forkopimda, Wakapolres Mura, Kompol Ali Sadikin, Kajari Lubuklinggau, Willy Ade dan para OPD Kabupaten Mura.