H-2 Ramadhan, Harga Kebutuhan Pokok di Muara Enim Mulai Naik

Kondisi pedagang di pasar Muara Enim. (Noviansyah/RmolSumsel.id)
Kondisi pedagang di pasar Muara Enim. (Noviansyah/RmolSumsel.id)

Harga kebutuhan pokok di Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan mulai mengalami kenaikan menjelang H-2 Ramadhan 1447 Hijriah yang berlangsung pada Rabu (22/3/2023) besok.


Tanti salah satu warga mengatakan, harga bahan pokok di pasar inpres Muara Enim sudah naik sejak beberapa waktu belakangan.

"Setahu saya yang naik ini, Ayam, Telur, Cabai dan Ikan kemudian bawang, kami berharap harga kembali normal, sebagaimana biasa. kalau terus-terusan naik bingung juga," katanya, Senin (20/3).

Sedangkan Hafizul salah satu pedagang mengatakan, ada tiga jenis bahan pokok yang naik drastis yaitu Bawang Putih, Ikan Nila dan Telur.

Semula harga Bawang Putih Rp28.000 menjadi Rp36.000, harga Ikan Nila dari Rp35.000 menjadi Rp.40.000 dan Telur dari harga Rp27.000 menjadi Rp30.000.

Akibat kenaikan ini, kata dia, tentu beberapa pelanggan mengeluh, namun pihaknya selaku pedagang mengikuti harga pasar. 

“Kalau harga dari distributor naik, kami juga ikut menaikan harga pasaran, tergantung. karena tidak mungkin kami menjual dibawah modal," ujarnya.

Kalau untuk harga sayuran, masih tergolong stabil, dan ketersedian barang masih terbilang cukup meski cuaca sedang tidak menentu, menurutnya belum ada pengaruh berlebih akibat perubahan cuaca.

Berikut daftar harga sembako di pasar Muara Enim:

Beras belitang Rp. 11.000/kg, Beras premium Rp. 12.000/kg, Gula pasir Rp. 13.000/kg, untuk Minyak goreng Merk Fortuner Rp. 17.500/kg.

Daging sapi Rp. 140.000/kg, daging kerbau Rp. 140.000/kg, daging ayam potong Rp. 33.000/kg, daging ayam kampung Rp. 60.000/ekor

Susu bubuk, Rp. 40.000/kotak 400gram, Susu kental manis Rp. 12.000/kaleng, Tepung Terigu, protein tinggi Rp. 14.000/kg, Cabai merah besar Rp. 35.000/kg, Cabai merah keriting Rp. 45.000/kg, Cabai rawit merah Rp. 55.000/kg dan Cabai rawit hijau Rp. 35.000/kg.

Bawang merah Rp. 40.000/kg, Bawang putih Rp. 35.000/kg, Bawang bombay putih Rp.23.000/kg, Ikan Teri Rp.60.000/kg, Ikan tongkol Rp. 30.000/kg, Ikan Nila Rp.40.000/kg, Ikan Lele 28.000/kg dan Ikan Patin 25.000/kg

Olahan kedelai, Tempe Rp. 20.000/kg dan Tahu putih Rp. 10.000/kg sementara Telur ayam negeri Rp. 30.000/kg dan Telur ayam kampung Rp.3.000/butir.