Sebanyak enam orang pemandu karaoke atau lady companion (LC) meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran di Gedung New Orange Karaoke Jalan Veteran, Mintaragen, Tegal Timur Kota Tegal, Jawa Tengah pada Senin (15/1).
- Gunung Semeru Erupsi, Tim Gabungan Kesulitan Evakuasi Warga Akibat Tertutup Kabut Tebal
- Anggota Bhabinkamtibmas Polres OKU Selamatkan Ibu dan Bayi yang Hendak Bunuh Diri
- Pengungsi di Aceh Utara Mulai Diserang Penyakit Gatal
Baca Juga
Adapun enam inisial korban meninggal dunia yakni IN (26), NA (20), PNF (28), ASP (22), IS (30), dan ASQ (26).
"Korban Jiwa yang telah dievakuasi berjumlah 9 orang (meninggal 6 orang dan 3 orang dirawat di Rumah sakit)," kata Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Stefanus Satake dalam keterangan tertulis.
Lanjut Satake, menurut keterangan saksi yang sedang memasak di Dapur New Orange lantai 1 mencium bau kebakaran setelah dicek didapati kepulan asap yang sangat tebal dari lantai 2 dan 3.
Kemudian saksi mengetuk pintu satu persatu di lantai 2, namun saksi tidak kuat menghirup asap yang sangat tebal, kemudian turun ke lantai 1 untuk melaporkan pada petugas satpam yang di bawah.
"Sepulang dari pasar ada salah satu karyawan yang membawa Apar karena mengetahui ada kepulan asap di Lantai 2 kemudian setelah mengetahui kepulan asap yang keluar dari Lantai 3 berinisiatif untuk mengetuk pintu kamar yang berada di lantai 2," jelas Satake.
Namun pada saat mengetuk pintu, saksi tidak kuat menghirup asap yang sangat tebal kemudian saksi mengajak teman-temannya yang sudah terbangun untuk turun ke lantai 1.
Saksi pun melaporkan peristiwa ini ke kantor kepolisian dan juga dinas pemadam kebakaran terdekat. Dalam video yang beredar, para penghuni tempat karaoke sampai menyelamatkan diri ke atap gedung.
Beruntung polisi yang datang bersama dinas kebakaran langsung mengevakuasi mereka satu per-satu. Hingga kini, pihak kepolisian masih mencari penyebab terjadinya kebakaran.
"Masih dalam proses penyelidikan Satreskrim Polres Tegal Kota," tandas Satake.
- PLN Pastikan SPKLU Siap Layani Pemudik EV di Jawa Tengah dan DIY
- Fokus Ikuti Agenda Retreat Kepala Daerah, HD Simak Bahasan Utama Menteri Keuangan Sri Mulyani
- Rumah Pangan PNM: Solusi Ketahanan Pangan Berbasis Kearifan Lokal