Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) terus berupaya melakukan pembenahan Terminal Tipe C Simpang Nibung Rawas secara bertahap. Tahun ini, Dishub Muratara mengajukan usulan ke Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan melalui skema Bantuan Gubernur (Bangub) untuk melanjutkan pembangunan.
- Tertunduk Lesu, Kejaksaan Lubuklinggau Resmi Tahan Kades Lubuk Mas Muratara
- Pemerintah Muratara Sosialisasikan Program Genting untuk Tekan Angka Stunting
- Muratara Meroket ke Peringkat 9 STQH Sumsel, Naik Enam Posisi
Baca Juga
Kepala Dishub Muratara, Ali Februri mengungkapkan, bahwa keterbatasan anggaran menjadi salah satu tantangan dalam percepatan pembangunan terminal.
"Pembangunan dilakukan secara berkelanjutan mengingat keterbatasan anggaran yang ada," ujarnya.
Ali menjelaskan bahwa saat ini terminal masih dalam tahap pembenahan berbagai sarana dan prasarana. Beberapa fasilitas yang menjadi fokus pembenahan meliputi tempat istirahat, mushola, tempat berjualan, toilet, dan kebutuhan pendukung lainnya.
"Mushola, tempat istirahat, hingga toilet masih menjadi prioritas pembenahan untuk melengkapi fasilitas terminal," jelasnya.
Ke depan, Dishub Muratara berencana berkolaborasi dengan Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Disperindakop) untuk memanfaatkan terminal sebagai tempat pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.
"Kami akan bekerja sama dengan Disperindakop untuk mengisi tempat berjualan di terminal, sehingga UMKM dapat diberdayakan. Ini juga untuk membantu meningkatkan pendapatan masyarakat," kata Ali.
Selain itu, Ali mengakui bahwa hingga saat ini Musi Rawas Utara belum memiliki Angkutan Desa (Angdes). Namun, rencana penyediaan Angdes akan diupayakan setelah pembangunan terminal rampung dan fasilitasnya lengkap.
"Selama ini belum ada Angdes karena terminal juga baru dalam proses pembenahan. Ke depan, kami akan bekerja sama dengan Organda untuk menghadirkan Angdes yang sangat dibutuhkan masyarakat," tuturnya.
- Tertunduk Lesu, Kejaksaan Lubuklinggau Resmi Tahan Kades Lubuk Mas Muratara
- Pemerintah Muratara Sosialisasikan Program Genting untuk Tekan Angka Stunting
- Muratara Meroket ke Peringkat 9 STQH Sumsel, Naik Enam Posisi