Sebuah rumah di RT 03 RW 04 Kelurahan Pasar II, Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, ludes terbakar Kamis (12/10). Kebakaran diduga dipicu oleh korsleting listrik.
- Kebakaran Hanguskan Rumah Dua Tingkat di Muratara, Penyebab Diduga Korsleting
- Ruangan ULP Pemkab Muara Enim Terbakar, Diduga Akibat Korsleting Listrik
- Diduga Korsleting Listrik, Rumah Kayu di Gandus Palembang Ludes Terbakar
Baca Juga
Rumah tersebut milik Nofrizal Chan, yang saat kejadian sedang berdagang. Menurut dua saksi mata, Asep dan Rudianto, yang juga merupakan tetangga korban, mereka melihat api di dalam rumah dan segera meminta bantuan karena lokasi kebakaran adalah pemukiman padat dan berdekatan dengan rumah korban yang terbakar.
Warga lainnya berupaya memadamkan api dengan cara membuka pintu depan rumah, karena pemilik rumah sedang berdagang dan tidak ada penghuni di dalam. Mereka juga segera menghubungi Pemadam Kebakaran (PBK) Muara Enim.
"Kami langsung dobrak saja, tapi api sudah besar dan telah menyebar ke ruang tengah. Kami mencoba memadamkannya dan memanggil PBK Muara Enim," ujar Asep.
Mobil Damkar tiba sekitar 20 menit kemudian dan segera melakukan pemadaman. Api berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemudian.
Asep menjelaskan bahwa kerusakan akibat kebakaran sangat besar. Hanya bangunan dari beton yang masih berdiri, sedangkan atap, plafon, dan perabotan di dalam rumah habis terbakar.
Ketua RT 03, RW 04, Mutolib, mengkonfirmasi bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 13.30 WIB. Saat itu, rumah dalam kondisi kosong karena pemiliknya sedang berdagang, dan anak-anaknya berada di sekolah. "Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, hanya kerugian materil," katanya.
Kapolres Muara Enim, AKBP Andi Supriadi, membenarkan bahwa kebakaran diduga akibat korsleting listrik. "Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, hanya kerugian materil. Petugas telah tiba di lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut dan memasang garis polisi untuk keperluan pengamanan," pungkasnya.
- Menuju Kabupaten Layak Anak, Muara Enim Andalkan Kolaborasi Lintas Sektor
- Edane Tampil Memukau di Muara Enim, Terpesona oleh Pindang Baung dan Semangat Musisi Muda
- Muara Enim Kucurkan Rp32,5 Miliar, Bangun Oprit Jembatan di Empat Petulai Dangku