Datang Pakai Helikopter, Herman Deru Resmikan Posko Pemenangan di Muara Enim

Tangkapan layar video Bacagub Sumsel Herman Deru saat turun dari helikopter. (kolase/rmolsumsel.id)
Tangkapan layar video Bacagub Sumsel Herman Deru saat turun dari helikopter. (kolase/rmolsumsel.id)

Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru dan Cik Ujang (HDCU) terus memperluas pembentukan tim pemenangan ke seluruh daerah. 


Kali ini, HDCU meresmikan posko pemenangan di Kabupaten Muara Enim yang berlokasi di Jalan Sultan Mahmud Badarudin II (SMB II) depan RSUD HM Rabain Muara Enim, Kamis (27/6). 

Dalam lawatannya ke Bumi Serasan Sekundang, Herman Deru datang menggunakan helikopter bertuliskan Menyala Abangku. Helikopter tersebut mendarat di Lapangan Merdeka, Muara Enim sekitar pukul 10.00 WIB. 

Herman Deru yang mengenakan kemeja putih dan celana hitam langsung disambut pasangannya, Cik Ujang beserta tim pemenangan yang sudah menunggu. 

Mereka pun langsung bertolak menuju lokasi peresmian posko pemenangan. 

Kepada awak media, Herman Deru menargetkan perolehan suara di atas 50 persen pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) yang digelar 27 November mendatang. 

"Targetnya ingin menang di Pilkada Sumsel dan kita berharap ada kompetitor dalam Pilkada nanti," kata Herman Deru didampingi Bacawagub Sumsel, Cik Ujang. 

Herman Deru juga mengungkapkan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah berjalan baik demi kemajuan Sumsel. Seperti di bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan lainnya, yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sumsel.

"Seperti di bidang pendidikan, kami ingin mendorong kurikulum dapat membangun karakter siswa didik agar memiliki daya saing," tandasnya.