Pria di Palembang Jadi Sasaran Amukan Pedagang Ponsel, Modus Tipu Beli HP Pakai Bukti Transfer Palsu

Ilustrasi pengeroyokan. (ist/rmolsumsel.id)
Ilustrasi pengeroyokan. (ist/rmolsumsel.id)

Seorang pria di Palembang menjadi sasaran amukan pedagang ponsel di kawasan Palembang Square (PS) Mall, Kamis (22/2/2024) sore sekitar pukul 17.00. 


Pria yang belakangan identitasnya diketahui bernama Herianto (31), warga Jalan Kaya 7, Kelurahan 16 Ulu, Seberang Ulu 2 tersebut diduga melakukan penipuan terhadap salah seorang pedagang ponsel di kawasan tersebut.

Modusnya membeli ponsel dengan menunjukkan bukti transfer palsu. Ulah Herianto ternyata bukan yang pertama kali. Pengakuan dari sejumlah pedagang, Herianto sudah pernah melakukan hal tersebut kepada pedagang lain. 

Nahas baginya, kali ini aksinya keburu diketahui korban. "Kalau cerita korban memang sengaja dipancing karena ini bukan aksinya yang pertama," kata salah seorang saksi. 

Beruntung bagi Herianto, amukan pedagang ponsel dan pengunjung mall tidak sampai berlanjut dan mengancam nyawanya. Sebab, ada petugas kepolisian yang kebetulan sedang berada di lokasi sehingga langsung diamankan. 

Kapolsek Ilir Barat I, Kompol Ginanjar Aliya Sukmana melalui Kanit Reskrim, Iptu Muslim membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, kejadian berawal saat terduga pelaku hendak membeli ponsel merek iPhone seharga Rp17 juta. 

Saat itu, terduga pelaku ingin melakukan pembayaran dengan mentransfernya ke rekening korban. Setelahnya, terduga pelaku menunjukkan bukti transfer yang diduga telah dipalsukan. 

"Tetapi saat dicek di rekening, tidak ada transfer dana yang masuk. Korban curiga lalu meneriakkan pelaku maling," katanya. 

Hal itulah yang memicu pedagang lain dan pengunjung mall emosi terhadap korban. Hingga akhirnya pelaku diamankan oleh polisi yang sedang ada di sekitar lokasi.