Pelamar PPPK di Empat Lawang Banyak Keluhkan E-Materai

Ilustrasi pelamar PPPK/net
Ilustrasi pelamar PPPK/net

Di hari terakhir pendaftaran calon Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2023 Kabupaten Empat Lawang tercatat sudah ribuan para pelamar yang daftar.


Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Yulian Sapta Pratama menjelaskan, pelamar PPPK Guru sebanyak 911 orang, tenaga kesehatan 577 orang dan tenaga Teknis sebanyak 720 orang.

Jumlah ini belum sampai penutupan pendaftaran PPPK berakhir yang dijadwalkan pukul 23.59 WIB, malam ini. "Sudah banyak yang mendaftar PPPK. Untuk formasi yang kosong tidak ada," jelas Yulian.

Pihaknya mengingatkan kepada para pelamar untuk selalu update informasi di situs resmi SSCASN dan memastikan data-data yang diinput sudah benar dan jelas.

Banyaknya peminat yang ingin mendaftar PPPK, banyak pelamar yang selalu gagal untuk mengakses laman SSCASN, karena jaringan yang lemot dan kendala lainnya.

"Kacau server sscasn ngeblank. Dari semalam error, situs tidak bisa dibuka. Padahal tinggal ngeresume," keluh Kamal, salah satu honorer di Pemkab Empat Lawang.

Beda lagi yang dialami Eka, yang juga ikut melamar PPPK teknis. Dia kesulitan mengupload e-materai. "Ada 2 e-materai yang gagal ditempel, jadi hangus saja uang e-materai tadi," cetusnya. 

Hal senada juga diungkapkan, Yulian Septa, dia juga mengeluhkan permasalahan e meterai yang dikeluhkan oleh banyak pendaftar PPPK karena proses pembelian, pembubuhan, hingga pengunggahannya sering gagal.

"Sebenarnya e meterai ini sudah 2 tahun ini diterapkan khusus tahun belakang karena mungkin server Perum Peruri belum siap sehingga sempat dikembalikan ke meterai manual lagi. Tapi khusus tahun ini disediakan banyak link alternatif memnag banyak pelamar yang tekendala karena belum biasa jadi solusinya kemarin saat ada yang bertanya kami kirimkan 5 sampai 6 link pilihan e meterai," katanya.

Sementara Nada seorang pelamar PPPK Guru di Empat Lawang mengatakan saat mendaftar di CASN ia memgalami kendala untuk bisa mendapatkan e meterai.

"Kalau sekarang sih sudah resume sudah selesai semua, kemarin-kemarin itu memang sulit sekali untuk bisa mendapatkan e meterai saya sampai habis ratusan ribu untuk beli puluhan e materia padahak hanya butuh 4 e meterai. Saya beli e meterai pada beberapa link e meterainya bisa dibeli tapi tidak bisa dibubuhkan prosesnya lama sekali error terus," imbuhnya.