Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, anggota Unit Pidsus Satreskrim Polrestabes Palembang melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah toko dan gudang minyak goreng di Kota Palembang.
- Terungkap, Pemuda yang Jatuh Dari Kamar Hotel Ternyata Didorong Temannya
- Pemuda Pancasila Desak Polda Sumsel Tuntaskan Kasus Pengrusakan Sekretariat di Bayung Lencir
- Polres Pagar Alam Periksa IS Pelatih Tari yang Diduga Cabuli Siswa SMA
Baca Juga
Sidak ini dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim AKBP Yunar Hotma PS, didampingi Kanit Pidsus Iptu Kristian Andi Saputra. Salah satu lokasi yang didatangi adalah Toko Fresh Ulu di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan 7 Ulu, Kecamatan Jakabaring, Palembang.
“Kami dari Satgas Pangan Polrestabes Palembang melakukan sidak di beberapa toko dan gudang yang menjual minyak goreng untuk memastikan ketersediaan hingga Lebaran,” ujar Iptu Kristian Andi Saputra, Selasa (11/3).
Hasil pengecekan menunjukkan bahwa stok minyak goreng di pasaran masih mencukupi hingga Idul Fitri. Selain itu, harga jual minyak goreng juga masih sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET).
“Kita cek stok, harga, dan volume isi. Untuk harga jual masih sesuai HET, yakni Rp15.700 per liter. Stoknya juga cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sampai Lebaran,” jelas Kristian.
- Tak Perlu Antre! Perpanjang SIM di Palembang Bisa Online Lewat Aplikasi SINAR
- WN Rusia yang Motornya Dicuri Maafkan Pelaku, Kagum dengan Kinerja Polisi Palembang
- Buntut Penusukan di DA Club 41 Palembang, Polisi Sita Alat DJ