Mobil Kijang Terbakar di Pom Bensin Muara Enim, Warga Berlarian Panik

Suasana panik saat kebakaran mobil di pom bensin Muara Enim. (Noviansyah/RMOLSumsel.id)
Suasana panik saat kebakaran mobil di pom bensin Muara Enim. (Noviansyah/RMOLSumsel.id)

Warga panik, sebuah mobil Toyota Kijang berwarna biru dengan nomor polisi BG 1704 D terbakar di SPBU 24.313.88 simpang Kepur, Kecamatan Muara Enim, Selasa, (23/4)


Pantauan di lapangan, tim pemadam kebakaran beserta BPBD terlihat berusaha memadamkan api, sementara warga tampak menjauhkan kendaraan dari tempat kejadian, karena khawatir api merambat ke kendaraan lain atau tangki penampungan minyak.

Saksi mata yang melihat kejadian tersebut, Hadi Giman Firmansyah, mengatakan kejadian berlangsung sekitar pukul 10.00 WIB, api dengan cepat membesar dan terdengar suara ledakan kecil.

Dirinya melihat api membesar di bagian belakang mobil.

"Api dari bawah kemudian membesar dan menyaksikan pengemudi mobil meninggalkan lokasi dengan menggunakan ojek," katanya.

Sementara itu, petugas di SPBU Kepur, Putra mengatakan bahwa kejadian berlangsung saat dirinya sedang melayani pelanggan pom bensin.

Ia mencoba memadamkan api dengan Alat Pemadam Api Ringan (APAR), namun usahanya tidak berhasil karena api sudah terlalu besar.

"Saya coba padamkan menggunakan APAR, tapi tidak bisa padam," jelasnya.

Sementara itu, Koordinator Pranata Pemadam Kebakaran dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Muara Enim, M. Riswan, mengatakan bahwa pihaknya menerima informasi tentang kebakaran ini dari masyarakat yang datang ke kantor sekitar pukul 09.55 WIB.

Mereka segera mengirim dua unit mobil pemadam kebakaran dan satu unit dari BPBD Muara Enim ke lokasi.

"Petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi sekitar pukul 10.00 WIB, namun saat itu api sudah membesar," ungkap Riswan.

Api berhasil dijinakkan dalam waktu 15 menit. Sementara terkait penyebab kebakaran belum dapat dipastikan hingga saat ini.