Aksi solidaritas yang dilakukan Pemerintah Taiwan untuk Ukraina telah berhasil mengumpulkan dana sebesar 300 juta dolar Taiwan (sekitar Rp152 miliar) hanya dalam waktu lima hari saja.
- Buronan Paling Dicari di Thailand Kabur ke Bali, Pakai Samaran Sulaiman
- Taiwan Kerahkan Armada untuk Imbangi Taktik Zona Abu-abu China
- China Dikabarkan Terbangkan Balon Mata-mata di Wilayah Udara Taiwan
Baca Juga
Hal itu terungkap dalam konferensi pers yang dilakukan oleh Menteri Luar Negeri Taiwan Joseph Wu pada Senin sore (7/3) waktu setempat.
“Sejumlah besar warga Ukraina telah mengungsi akibat invasi Rusia ke negara mereka dan lebih banyak pengungsi terus meninggalkan rumah mereka dan siapa pun yang memiliki hati nurani akan terpengaruh,” kata Wu, seperti dikutip dari Taiwan News, Selasa (8/3).
Untuk memberikan bantuan pemukiman kembali dengan cepat bagi para pengungsi, Wu mengatakan bahwa pihaknya akan menyerahkan 100 juta dolar pertama yang terkumpul ke unit khusus yang mengelola upaya bantuan untuk pengungsi Ukraina yang ditunjuk oleh pemerintah Polandia.
Aksi penggalangan dana untuk membantu pengungsi Ukraina pertama kali diumumkan Kementerian Luar Negeri Taiwan pada Rabu (2/3).
- Gelar Aksi Solidaritas, Hakim PN Palembang Pasang Pita Merah Putih
- Buronan Paling Dicari di Thailand Kabur ke Bali, Pakai Samaran Sulaiman
- Taiwan Kerahkan Armada untuk Imbangi Taktik Zona Abu-abu China