Karhutla, Dandim 0406 Lubuklinggau: Wilayah Muratara jadi Perhatian

Dandim 0406 Lubuklinggau, Letkol Arm Anggeng Prasegyo Sulistyo.
Dandim 0406 Lubuklinggau, Letkol Arm Anggeng Prasegyo Sulistyo.

Pengawasan terus dilakukan Kodim 0406 Lubuklinggau terkait dengan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) untuk di wilayah Kabupaten Muratara dan Musi Rawas.


"Kalau untuk titik hotspot yang paling banyak sampai saat ini dan masih rutin kita awasi wilayah Muratara, ini masih sangat rawan atau banyak ditemukan titik-titik hotspot api yang ada di wilayah Muratara," kata Dandim 0406 Lubuklinggau, Letkol Arm Anggeng Prasegyo Sulistyo.

Menurutnya, masih ada beberapa masyarakat yang melaksanakan pembakaran hutan di wilayah Kabupaten Muratara dan Musi Rawas. 

"Upaya yang sudah kita laksanakan sudah, mulai dari penyiapan personil kita, kemudian dengan instansi lain juga kita sudah berkoordinasi. Dan dengan masyarakat kita juga sudah melaksanakan sosialisasi dan imbauan," ungkapnya.

Selain itu untuk penanganan Karhutla, Dandim menjelaskan pihaknya bekerjasama dengan instansi-instansi lain dan lembaga lain. "Untuk karhutla kita sudah bekerjasama dengan instansi lain dan lembaga lain mencegah terjadinya kebakaran hutan di wilayah kita ini," bebernya.

Dandim juga menambahkan, pihaknya sudah mengingatkan kepada masyarakat untuk menghindari tindakan-tindakan yang dapat mengakibatkan terjadi kebakaran hutan dan lahan.

"Berbagai sosialisasi, tindakan dan sudah kita laksanakan semua. Dan kita berharap masyarakat dapat ikut serra, ikut andil dalam langkah pencegahan ini," pungkasnya.