Kabar Gembira, Pagaralam Kembali Gelar Trail Adventure

Direncanakan pada tanggal 18 April tahun 2020. Pagaralam kembali akan menggelar Trail Adventure yang merupakan agenda tahunan. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Pariwisata Pagaralam M.Brilian melalui Kepala bidang Pemasaran Dinas Pariwisata Arkadius, Sabtu (14/03). 


Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata Pagaralam Arkadius mengatakan, Direncanakan dalam waktu dekat Kota Pagaralam akan menggelar kembali Trail Adventure yang merupakan agenda tahunan. 

"Trail Adventure sudah menjadi agenda tahunan kita, oleh karena itu perlu dipersiapkan segala sesuatunya dengan matang dengan baik untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan saat pelaksanaan nanti," Katanya. 

Ditambah Arkadius, Mengingat pesertanya dipastikan banyak yang berdatangan dan tidak hanya dari Sumatera Selatan yang hobby ngetrail mulai dari kalangan bawah, menengah atas hingga pejabat.

"Selaku tuan rumah kita benar benar harus mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan, agar pelaksanaan berjalan dengan lancar dan sukses," Paparnya. 

Arkadius menuturkan, Melalui momentum ini dapat mempromosikan wisata alam yang tidak dimiliki daerah lainnya.

"Selain mengenalkan Pagaralam dikesempatan lain mereka akan kembali berkunjung ke Bumi Besemah, baru baru ini juga ribuan peserta meramaikan trail adventure yang diprakarai oleh komunitas, dan yang akan datang atas nama Pemkot Pagaralam akan lebih semarak lagi, karena hadiahnya sangat menarik, dengan grand Frize 3 unit mobil ZND, 4 Motor Jepang New dan beberapa lainnya," Tutup Arkadius.