Hari Pertama Operasi Kepatuhan di Muba, Ini Pelanggaran yang Mendominasi

Anggota Satlantas Polres Muba menegur sejumlah pengendara yang melanggar aturan lalu lintas dalam Operasi Keselamatan 2023 di Muba/ist.
Anggota Satlantas Polres Muba menegur sejumlah pengendara yang melanggar aturan lalu lintas dalam Operasi Keselamatan 2023 di Muba/ist.

Operasi Keselamatan 2023 telah digelar di Kabupaten Musi Banyuasin, sejak Selasa (7/2). Di hari pertama operasi yang mengedepankan aspek preventif, edukatif, dan persuasif itu sejumlah pelanggaran lalu lintas masih ditemukan.


"Operasi ini menyasar beberapa titik di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin. Untuk hari pertama, didominasi pelanggaran tak menggunakan helm," ujar Kapolres Muba AKBP Siswandi melalui Kasat Lantas AKP Ricky Mozam, Rabu (8/2). 

Lebih lanjut dia mengatakan, pelanggaran berupa penggunaan knalpot brong juga masih ditemukan oleh pihaknya, serta beberapa pelanggaran lainnya. 

"Kita tidak melakukan penilangan, hanya tindakan berupa teguran kepada para pelanggar, agar lebih tertib dalam berlalu lintas," jelas dia. 

Dikatakan Ricky, pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar mematuhi aturan dalam berlalu lintas, mulai dari menggunakan helm, membawa surat-surat kendaraan, mematuhi kecepatan dan lainnya. 

"Ayo, jadilah pelopor keselamatan dalam berlalu lintas. Patuhi segala aturan agar terhindar dari hal yang tak diinginkan," tandas dia. 

Sekedar informasi, Operasi Keselamatan 2023 digelar di seluruh wilayah Indonesia secara serentak selama 14 hari yakni mulai 7-20 Februari. 

Untuk di Kabupaten Musi Banyuasin, sebanyak 45 personil gabungan diterjunkan dalam Operasi Keselamatan 2023 dengan tujuan dapat menurunkan angka pelanggaran lalu lintas, angka kecelakaan lalu lintas, dan meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.