Dibanderol Harga Rp1,9 Juta, Berikut Spesifikasi Realme Narzo 50A Prime

Realme Narzo 50A Prime. (Istimewa/net)
Realme Narzo 50A Prime. (Istimewa/net)

Realme Narzo 50A Prime yang dirilis pada 22 Maret lalu, belakangan ini digandrungi para pecinta gamers.


Ponsel tersebut dinilai cukup mumpuni bagi para pecinta game online dengan harga yang mumpuni. Ponsel ini sendiri dibanderol dengan harga Rp1,9 juta.

Berikut spesifikasi Realme Narzo 5A Prime;

Realme Narzo 5A Prime ini mengusung layar sebesar 6,6 inci dengan resolusi FHD+ 2408x1080, Rasio layar 90,7 persen, warna layar 16,7 M dan kecerahan maksimal 600 nits.

Untuk bodinya sendiri, ultra tipis di seri narzo dengan ketebalan hanya 8,1 mm sehingga sangat nyaman digenggam. Desainnya sendiri menggunakan desain tekstur kecepatan kevlar dari narzo 50, dan disain tekstru kevlar yang unik sepenuhnya mewujudkan rasa kecepatan yang kompetitif.

Lalu, Kamera utamanya dibekali dengan triple kamera dengan 50 MP, f/1.8, 26mm (Wide); 2MP, dan kamera makro 0,3 MP, sedangkan perekaman videonya 1080p@30fps. Untuk kamera depan, single camera 8 MP, f/2.0 dan Perekaman video 720p@30fps

Dapur pacu Realme Narzo 50A Prime ini ditenagai prosesor Unisoc Tiger T612, GPU Mali-G57, kemudian untuk OSnya yakni Android 11, dan Realme UI 2.0.

Memori yang disediakan dua jenis yaitu 4GB RAM dengan ROM 64GB, lalu 4GB RAM dengan ROM 128GB. Realme Narzo 50A Prime ini juga tersedia dua warna yaitu Flash Black dan Flash Blue.