Bumame Farmasi Hadirkan Laboratorium Covid-19 di Palembang, Siap Layani Tes Drive Thru Hingga Pernikahan

Layanan tes Covid-19 melalui Drive Thru oleh Bumame Farmasi. (Istimewa/rmolsumsel.id)
Layanan tes Covid-19 melalui Drive Thru oleh Bumame Farmasi. (Istimewa/rmolsumsel.id)

Bumame Farmasi yang merupakan penyedia layanan tes Covid-19 di Jabodetabek. Kali ini, membuka cabangnya di Ilir Barat, Komplek Ilir Barat Permai, Jalan Letkol Iskandar atau tepatnya ex Komplek Ramayana.


Di cabang Palembang, Bumame Farmasi ini menghadirkan laboratorium Covid-19 mandiri yang sesuai standar yang telah ditetapkan oleh Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI dan Terlegitimasi untuk mengeluarkan surat hasil PCR Swab Tes dan Swab Antigen.

"Kehadiran kami di Palembang ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung pemerintah untuk penanganan dan pengendalian penyebaran virus Covid-19," kata Direktur Utama Bumame Farmasi, James Wihardja, Rabu (6/10).

Sejauh ini kendala terbesar untuk tracing Covid-19 adalah terbatasnya laboratorium yang mampu memproses hasil akurat dan cepat. Dari kendala tersebutlah, pihaknya pun menghadirkan laboratorium yang berkapasitas besar dan siap untuk bekerjasama dengan berbagai rumah sakit, klinik dan juga fasilitas kesehatan di Palembang, untuk memproses speismen demi penyamarataan dan percepatan testing. 

"Jadi kami hadir untuk memberikan kemudahaan masyarakat Palembang dalam mengakses kebutuhan tes Covid-19," ujarnya. 

Dia menjelaskan, PCR Kit yang digunakan oleh Bumame Farmasi mampu mendeteksi Gen RdRP dan N yang ada pada virus SARS-CoV-2, termasuk mutasi terbaru varian Mu maupun varian Delta yang memicu gelombang kedua di Indonesia beberapa waktu lalu. Perlu diketahui, berdasarkan hasil uji konfirmasi laboratorium yang dilakukan Dinas Kesehatan serta Badan Penelitian dan Pengembangan (Litbangkes), hasil laboratorium Bumame Farmasi tervalidasi sangat akurat. 

"Jad masyarakat tidak perlu khawatir karena hasil laboratorium kami tervalidasi sangat akurat," tegasnya.

Dia menambahkan, laboratorium Bumame Farmasi ini dibuka mulai pukul 08.00 WIB hingga 19.00 WIB dan siap melayani tes Covid-19 melalui drive thre, walk-in, home service, perusahaan hingga jasa tes Covid-19 di Pernikahan. Harga yang ditawarkan pun sesuai dengan arahan pemerintah yakni Rp495 ribu untuk PCR Swab Tes yang hasilnya di bawah 24 jam. Sedangkan, Swab Antigen seharga Rp99 ribu yang hasilnya dalam 30 menit.

"Kami harap dengan adanya laboratorium di Palembang ini mampu membantu penanganan dan penanggulangan pandemi di Palembang," pungkasnya.

Untuk diketahui, penambahan kasus Covid-19 di Palembang terus terjadi. Namun, hanya sedikit. Bahkan berdasarkan data Dinkes Palembang, Rabu (6/10). Penambahan kasus terkonfirmasi baru hanya satu kasus. Sedangkan, kasus sembuh bertambah 14 kasus dan kasus meninggal dunia nihil. Saat ini, kasus aktif Covid-19 di Kota Palembang hanya tersisa 85 kasus.