Buku RA Anita dan Parlemen, Cerita Perempuan Pertama Jabat Ketua DPRD Sumsel

Buku RA Anita dan Parlemen yang diluncurkan
Buku RA Anita dan Parlemen yang diluncurkan

Sepak terjang RA Anita Noeringhati di dunia politik kerap menarik perhatian publik. Betapa tidak. Politisi Partai Golkar itu menjadi politisi perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPRD Sumsel di tengah dominasi kaum lelaki.


Hal ini juga yang mendasari penggiat literasi dan juga wartawan senior Maspril Aries membuat buku kumpulan opini yang diberi judul “RA Anita dan Parlemen”. Buku yang diterbitkan Kaki Bukit Literasi bersama Pustaka Labarak itu menjadi karya kelima dari Maspril.

“Buku ini adalah sehimpunan tulisan opini atau artikel tentang politik, perempuan dan pilkada,” kata Maspril saat dibincangi, Senin (27/12). 

Menurutnya, kehidupan politisi perempuan seperti Anita cukup menarik perhatian untuk dikulik. “Buku ini menceritakan sejarah tentang seorang politisi perempuan bernama RA Anita Noeringhati yang menjadi perempuan pertama yang menjadi Ketua DPRD Sumsel,” terangnya.

Maspril menerangkan, buku ini juga sekaligus menjadi manifestasi dari pesan Duta Baca Indonesia Gol A Gong yang menyatakan, ‘Jangan mengaku pegiat literasi kalau belum menulis buku.’

“Sekarang kan banyak jadi pegiat literasi bahkan ada duta literasi, seperti di Sumsel tapi mereka belum menulis atau menerbitkan satu buku pun,” katanya.

Dia pun mendorong wartawan agar wartawan maupun penulis lain di Sumsel untuk menghasilkan karya. “Buku ini terbit juga terdorong oleh ucapan wartawan/ tokoh pers Jakob Oetama (almarhum) yang mengatakan, ‘Buku adalah mahkota wartawan.’ Wartawan atau jurnalis itu adalah intelektual dengan buku sebagai simbol intelektualitas. Atau seorang jurnalis adalah intellectual in action,” tandasnya.