Bakal Dilantik Jadi Pj Gubernur Sumsel, Berikut Profil dan Riwayat Pendidikan Agus Fatoni

Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri, DR Agus Fatoni M.Si  bakal dilantik menjadi Pj Gubernur Sumsel/ist
Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri, DR Agus Fatoni M.Si bakal dilantik menjadi Pj Gubernur Sumsel/ist

Jelang pelantikan Pj Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) pada 2 Oktober nanti, nama Agus Fatoni disebut semakin kuat bakal menggantikan peran Gubernur Herman Deru dan Wakil Gubernur Mawardi Yahya yang habis masa jabatan. 


Sebelumnya, nama Agus Fatoni masuk dalam calon yang diusulkan dari Kemendagri menjadi Penjabat Gubernur bersama Robby Kurniawan (Staf Ahli Kemenhub) dan Syahrizal (Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri).

Namun belakangan yang terpilih adalah Agus Fatoni, yang sekarang menjabat sebagai Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri. Wakil Ketua Komisi V DPRD Sumsel, H David Aljufri berharap kepada Pj Gubernur nanti untuk dapat menjaga stabilitas politik di Sumsel.

“Siapa pun orangnya, dia harus netral sehingga tidak ada gejolak yang timbul di Sumsel,” harapnya.

Melansir wikipedia, Agus Fatoni dilahirkan di Bahuga, Way Kanan, Provinsi Lampung, 6 Juni 1972. Dia adalah birokrat Indonesia, lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) tahun 1994 atau angkatan ke-3, yang menjabat Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah, Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Agus Fatoni mengawali karirnya sebagai Ajudan Gubernur Lampung pada 1995. Jabatan lain yang pernah dijabat adalah Kepala Biro Administrasi Pimpinan Kemendagri.

Kemudian Plt Sekretaris Fasilitasi Kerjasama, Sekretaris Korpri, Kepala Sekretaris Pribadi Mendagri. Kepala Bagian Protokol, Kepala Subdit Dana Bagi Hasil (DBH) Direktorat Fasilitasi Dana Perimbangan Ditjen Bina Keuangan Daerah. Kepala Seksi Otsus Papua, Papua Barat dan DIY. 

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Badan Litbang) Kemendagri. Bahkan di tahun 2020 lalu Mendagri Tito Karnavian sempat menunjuk Agus Fatoni menjadi Pjs Gubernur Sulawesi Utara menggantikan Olly Dondokambey yang saat yang saat itu melaksanakan cuti kampanye Pilkada Provinsi Sulawesi Utara.

Riwayat pendidikan Agus Fatoni juga dinilai cukup mumpuni, jebolan Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) Jatinngor ini diketahui begerlar Doktor di bidang Ilmu Pemerintahan dari Universitas Padjajaran lulus pada tahun 2009 lalu.