Arsudin Ruslan Jabat Plt Ketua DPD PAN Ogan Ilir

Wakil Ketua DPW PAN Sumsel Abdul Aziz Kamis (ist/rmolsumsel.id)
Wakil Ketua DPW PAN Sumsel Abdul Aziz Kamis (ist/rmolsumsel.id)

Pasca mundurnya Rusdi Tahar dari Ketua DPD PAN  Ogan Ilir (OI) pihak DPW PAN Sumatera Selatan (Sumsel)  menetapkan Anggota DPRD OI Arsudin Ruslan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PAN OI.


"Penetapan ini sudah ditandatangani oleh pak Ketua Iskandar dan Joncik Muhammad sebagai sekretaris DPW,"kata Wakil Ketua DPW PAN Sumsel Abdul Aziz Kamis, Selasa (13/12).

Selanjutnya sampai dengan menunggu Surat Keputusan (SK) definitif dari DPP Ruslan untuk sementara diamanahkan sebagai Plt.

Menurutnya, penetapan ini agar tidak terjadi kekosongan pada Ketua DPD.Oleh karena itu, pihaknya meminta kepada Ruslan segera melakukan konsolidasi internal.

"Kami memastikan roda organisasi tetap berjalan dan tidak terganggu," ujarnya.

Sebelumnya, Jelang pemilihan umum (pileg) yang akan berlangsung pada tahun 2024 mendatang, secara mengejutkan Ketua DPD PAN Kabupaten Ogan Ilir (OI) Rusdi Tahar mengundurkan diri sebagai Ketua maupun sebagai anggota PAN. Surat pengunduran diserahkan langsung ke pengurus DPW PAN Sumsel.

 "Karena tidak ada kecocokan lagi sehingga perhari saya mundur dari PAN,"kata Rusdi Tahar usai menyerahkan surat pengunduran diri ke DPW PAN Sumsel pekan lalu. 

Mantan anggota DPRD Sumsel periode 2009-2019 ini selain itu,tidak ada satu visi misi lagi dengan PAN. 

"Untuk sekarang kita istirahat dulu dan mengisi waktu luang dengan keluarga dan banyak mendekatkan diri dengan Allah," katanya.