Anthony Ginting Tambah Medali Perunggu

Anthony Ginting/net/rmolsumsel.id
Anthony Ginting/net/rmolsumsel.id

Setelah pasangan Gresysia Polii/Apriyani Rahayu sukses mepersembahkan medali emas bagi Indonesia di Olimpiade Tokyo. Tambahan medali perunggu kembali ditorehkan di cabor Bulutangkis oleh Anthony Sinishuka Ginting.


Ginting sukses mengalahkan pebulu tangkis kejutan asal Guatemala, Kevin Cordon, dengan skor 21-11 dan 21-13 di Musashino Forest Sports Plaza, Senin (2/8/2021) malam WIB. Kemenangan ini membuat kontingen bulu tangkis Indonesia merebut satu emas dan satu perunggu di Olimpiade Tokyo 2020.

Anthony Ginting yang memburu kemenangan di laga ini mengawali pertandingan dengan kurang optimal. Terbukti, pebulu tangkis 24 tahun ini sempat tertinggal 0-2 dan 1-3.

Namun, setelah itu hingga interval, Anthony Ginting benar-benar mendominasi pertandingan. Anthony Ginting sempat unggul 5-4, 8-4 hingga menutup interval dengan keunggulan 11-5.

Lepas interval, Anthony Ginting juga dominan atas Kevin Cordon. Peraih medali perunggu Asian Games 2018 ini menggila dengan unggul 15-7. Variasi serangan yang dilancarkan Anthony Ginting menyulitkan Kevin Cordon yang tampil mengejutkan di Olimpiade Tokyo 2020.

Keunggulan delapan angka terus dijaga Anthony Ginting hingga unggul 18-10. Pada akhirnya, Anthony Ginting menutup set pertama dengan skor 21-11.

Performa apik di set pertama pun dilanjutkan Anthony Ginting di awal set kedua. Pebulu tangkis asal klub SGS Bandung ini langsung unggul 2-0, 3-1 hingga 4-1. Ternyata, keunggulan itu pun terus berlanjut. Anthony Ginting melanjutkan dominasi dengan menutup interval set kedua dengan keunggulan 11-4. Lepas intrerval, Kevin Cordon sempat memperkecil kedudukan menjadi 10-13.

Hanya saja, Cuma sampai di situ kemampuan Kevin Cordon mengimbangi permainan Anthony Ginting. Kevin Cordon terus tertinggal hingga 11-19. Pada akhirnya, Anthony Ginting meraih kemenangan 21-13 di set kedua, sekaligus merebut medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020.