Warga Kelurahan Sungai Lilin, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dibuat heboh. Pasalnya, seorang pemuda ditemukan tewas tergantung di pohon komplek pemakaman Kelapa Gading Trans Swadaya Masyarakat
- Tragis! Seorang IRT di Lubuklinggau Akhiri Hidup dengan Gantung Diri
- Diduga Frustasi, Nenek 80 Tahun di Musi Rawas Akhiri Hidup dengan Gantung Diri di Pohon Sawo
- Depresi Penyakit Tak Sembuh dan Ditinggal Istri Meninggal, Cucu Temukan Kakek Gantung Diri di Musi Rawas
Baca Juga
Korban diketahui berinisial HS (37) warga Kecamatan Sungai Lilin, Muba.
Berdasarkan informasi, penemuan ini berawal dari oleh tiga orang saksi masyarakat sekitar yang sedang berjalan pulang dari kegiatan memancing disekitar TKP.
Kemudian, ketiga saksi ini melihat dari kejauhan kondisi korban sedang tergantung dengan tali diatas pohon hutan.
Melihat hal tersebut, salah satu saksi langsung menghubungi Ketua RT setempat dan selanjutnya menghubungi pihak Polsek Sungai Lilin.
Kapolsek Sungai Lilin, AKP Jon Kenedi membenarkan kejadian tersebut. Setelah mendapatkan laporan, pihaknya langsung menerjunkan petugas untuk segera melakukan pengecekan di TKP.
Sesampainya di TKP, petugas langsung melakukan olah TKP dan membawa korban ke RSUD Sungai Lilin untuk dilakukan pemeriksaan medis.
“Pihak keluarga meminta jenazah untuk dikebumikan dan bersedia tidak dilakukan autopsi,” katanya, Selasa (11/2).
Berdasarkan hasil pemeriksaan di RSUD Sungai Lilin, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Meski demikian, belum diketahui penyebab korban bunuh diri ini.
“Dari keterangan keluarga, korban tidak memiliki sakit gangguan jiwa, dan tidak pernah memiliki riwayat penyakit juga,” pungkasnya.
- Bus Rombongan Santri Tabrak Tronton di Jalintim Palembang-Jambi, Satu Tewas 11 Luka-luka
- Pelaku Perampokan Bersenpi Rumah Tauke Minyak di Sanga Desa Muba Ditangkap, 4 Orang Masih DPO
- Jalankan Instruksi Megawati, Bupati Banyuasin Askolani Tak Ikut Retret di Magelang