Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sukawinatan di Jalan Noerdin Pandji, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Sukarami, Palembang, Sumatera Selatan kembali terbakar, Jumat (1/9/2023).
- Bau Busuk Tumpukan Sampah di Pinggir Jalan TPA Pagar Alam Ganggu Masyarakat
- Kemarau, TPA Bakung Bandar Lampung Terbakar
- Dirikan 3 TPA dan Wakafkan Tanah untuk Ponpes, Anggota Satlantas Polres Lampura Ini Patut Dicontoh
Baca Juga
Kebakaran ini telah berlangsung sejak pukul 0630 WIB dimana tumpukan sampah yang menggunung dengan cepat disambar api.
Bahkan, peristiwa kebakaran TPA Sukawinatan ini sempat viral di media sosial.
“Izin komandan situasi terkini TPA Sukawinatan, masih tahap pemadaman dari BPPD PROV Sumsel dan DLHK Kota Palembang,” ucap seseorang perekam video berdurasi 30 detik yang diterima sekitar pukul 10.15 WIB.
Personel Basarnas Sumsel dan tim pemadam saat ini masih berada di lokasi kebakaran untuk memadamkan api yang berada di tumpukan sampah.
Terpisah, Kapolsek Sukarami Kompol M Ikang Ade Putra,membenarkan terbakarnya TPA Sukawinatan. Ia belum mengetahui penyebab kembali terbakarnya lokasi tersebut.
“Benar tadi jam setengah tujuh terbakar lagi, kita bersama sama seluruh pihak turun ke TKP untuk melakukan pemadaman,”kata Ikang ketika dikonfirmasi.
Sebelumnya, kebakaran TPA Sukawinatan juga berlangsung pada Jumat (11/8) kemarin. Bahkan, api baru bisa dipadamkan satu pekan kemudian setelah dilakukan water bombing oleh BPBD Sumatera Selatan.
- Siswa SDN 172 Palembang Sumringah, Dapat Makan Siang dan Susu Gratis dari Polda Sumsel
- Kampung Itu Kini tak Lagi Kumuh
- Honda e Technology City Tour Dimulai di Palembang, Jelajahi Ikon Sejarah dengan Kendaraan Elektrifikasi