Taliban Minta PNS Perempuan Cari Kerabat Laki-Laki untuk Pengganti

Ist/Rmolsumsel.id
Ist/Rmolsumsel.id

Kementerian Keuangan Afghanistan di bawah kekuasaan Taliban telah menginstruksikan pegawai perempuannya untuk mencalonkan anggota keluarga lelaki sebagai pengganti mereka.


Beberapa laporan media menyebut tindakan tersebut diambil untuk mempercepat urusan dan mengurangi tekanan kerja pada karyawan perempuan.

The Guardian menyebut Taliban meminta pegawai perempuan mengirim kerabat lelaki, setelah itu mereka akan mendapatkan alasan pemecatan.

Kendati begitu, kementerian menolak laporan tersebut. Kementerian mengatakan tindakan tersebut merupakan pilihan.

Sejak mengambil alih kekuasaan pada pertengahan Agustus lalu, Taliban telah membatasi pergerakan perempuan. Salah satunya melarang anak perempuan untuk kembali ke sekolah menengah.