Manchester City mencatatkan salah satu kekalahan terburuk mereka di Premier League musim ini usai dibantai Arsenal dengan skor telak 5-1 di Emirates Stadium, Minggu (2/2) malam WIB.
- Manchester City Bungkam Chelsea, The Citizens Tempati Empat Besar
- Guardiola Akui Tak Bekerja Baik untuk Hentikan Tren Buruk Man City
- Dramatis! MU Tumbangkan City di Derby Manchester
Baca Juga
Kekalahan ini menambah catatan buruk The Cityzens, meski mereka masih bertahan di posisi keempat klasemen sementara.
Lima gol kemenangan Arsenal dicetak oleh Martin Odegaard, Thomas Partey, Myles Lewis-Skelly, Kai Havertz, dan Ethan Nwaneri. Sementara itu, satu-satunya gol balasan Manchester City lahir dari aksi Erling Haaland.
Manajer Manchester City, Pep Guardiola, tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai pertandingan. Ia menyoroti kehilangan fokus timnya dalam 25 menit terakhir yang membuat mereka harus menelan kekalahan memalukan tersebut.
"Saya hanya menyesali 25 menit terakhir. Kami lupa melakukan apa yang seharusnya kami lakukan, padahal selama 65-70 menit pertama, kami tampil sangat baik," ujar Guardiola, dikutip dari laman resmi Manchester City.
Menurutnya, permainan timnya sebenarnya cukup solid hingga skor imbang 1-1. Namun, transisi yang buruk dan kesalahan dalam situasi krusial membuat momentum beralih ke Arsenal, terutama setelah gol ketiga tuan rumah.
"Setelah itu, kami seharusnya tetap fokus pada pertahanan dan lebih sabar dalam mengontrol permainan. Ketika Anda bermain seperti itu, Arsenal bisa berlari bebas, dan saat skor menjadi 3-1, mereka merasa nyaman. Itu membuat situasi semakin sulit bagi kami," tambahnya.
Guardiola juga menyesalkan lemahnya stabilitas timnya di akhir pertandingan. Menurutnya, City sebenarnya memiliki peluang untuk mencetak lebih banyak gol, tetapi kurangnya konsistensi menjadi masalah utama yang harus segera diperbaiki.
"Kami terlalu sering memberikan peluang. Hal ini sudah terjadi sepanjang musim, dan kami sadar bahwa ini tidak boleh terjadi. Namun, tetap saja terulang," pungkasnya.
Meski menelan kekalahan, Manchester City tetap berada di peringkat keempat klasemen sementara Premier League dengan raihan 41 poin. Sementara itu, kemenangan ini membawa Arsenal semakin kokoh di papan atas dengan 50 poiin terpaut enam poin dengan Liverpool yang kini memuncaki Klasmen Liga Inggris.
- Kalah Lagi! MU Takluk dari Crystal Palace di Old Trafford
- Performa Nottingham Forest Lagi Gacor, Nuno Enggan Buru-buru Datangkan Pemain Baru
- El Bilal Toure Jadi Target Utama MU untuk Musim Depan