Gubernur Sumsel, Herman Deru meminta perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XVI Sumsel ssebagai wadah untuk mencari bibit atlet dari Bumi Sriwijaya.
- Fasilitas Kurang Memadai, FPTI Empat Lawang Latihan Hingga ke Kabupaten Tetangga
- Antisipasi Tawuran Saat POPDA XVI Sumsel, Penonton Wajib Tunjukkan Kartu Pelajar
Baca Juga
Dirinya menuturkan, agar para pelatih, Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik), serta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) setiap kabupaten kota di Sumsel untuk serius dalam mencari bibit-bibit atlet. Sehingga, dapat menjadi generasi yang mengharumkan nama Sumsel di kancah nasional ataupun internasional.
“Satu intruksikan pelatih, Kadisdik, serta Kadisposa untuk serius dalam mencari, menumbuhkan, serta membina para atlet muda untuk menjadi atlet profesional,” kata Deru pada Pembukaan POPDA XVI Sumsel, Selasa (23/8).
Dirinya menuturkan, selain bakat yang diasah dan dilatih secara ketat, tidak sedikit para pelajar yang sudah memiliki bakat sejak lahir. Sehingga, apabila bisa dijaring dan dibina secara ketat, tidak menutup kemungkinan bisa menjadi atlet kebanggaan Sumsel.
“Banyak sekali potensi anak muda kita yang terpendam, yang harusnya digali dan dimunculkan,” ujarnya.
Sementara itu, Kadisdik Sumsel sekaligus Ketua Panitia, Riza Pahlevi dalam laporannya menyampaikan POPDA XVI Sumsel kali ini diikuti sebanyak 2.191 orang yang terdiri dari para atlet, pelatih, serta official. Dimana, jumlah Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan sebanyak 26 cabor.
“Cabornya mulai dari sepak bola, kempo, panjat tebing, karate, angkat besi, senam, dan lain-lain,” jelasnya.
Berlokasi di di Jakabaring Sport City dan sejumlah venue lainnya, POPDA XVI Sumsel akan berlangsung selama delapan hari.
Kendati demikian, dua dari 26 cabor tersebut akan dilangsungkan pada awal tahun 2023 sebagai tahap seleksi untuk Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) yang akan berlangsung di tahun 2023 mendatang.
“Ada dua cabor yang keikutsertaannya baru disetujui, sehingga baru bisa dipertandingkan pada POPNAS tahun depan, dan insyallah Sumsel menjadi tuan rumahnya,” pungkasnya.
- Giliran Arsenal dan Barcelona Main Liga Champions Malam Ini
- Raih Medali Popda, PBVSI Muara Enim: Ini Modal Baik Untuk Porprov
- Ratusan Pesepeda Jajal Trek Kebun dan Sungai di Empat Lawang