Pelabuhan 7 Ulu Senilai Rp75 Miliar Dihantam Tongkang Batu Bara

Tongkang batu bara menghantam pelabuhan 7 ulu senilai Rp 75 miliar usai tali penarik dari tugboat Karya Pacific terputus
Tongkang batu bara menghantam pelabuhan 7 ulu senilai Rp 75 miliar usai tali penarik dari tugboat Karya Pacific terputus

Potongan video tongkang pengangkut batu bara yang lepas kendali menghantam Pelabuhan 7 Ulu Palembang, Sumatera Selatan viral di media sosial setelah diupload oleh akun instagram @plgcoid, Selasa (2/1).


Dalam video yang beredar, tongkang tersebut menghantam pelabuhan yang baru saja diresmikan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pada 15 Juli 2023 lalu dengan total dana pembangunan menggunakan APBN mencapai Rp 75 miliar.

Tongkang tersebut diduga lepas kendali lantaran tali penarik di tugboat Karya Pacific terputus. Akibatnya, tongkang tersebut terbawa arus dan menghantam pelabuhan 7 ulu hingga hancur.

Warga yang melihat kejadian itu hanya bisa berteriak karena kondisi tongkang yang tidak bisa diarahkan.

“Ya Allah setengah lepas,”kata perekam video.

Direktur Polairud Polda Sumsel AKBP Andreas saat dikonfirmasi kantor berita RMOLSumsel.id membenarkan kejadian tersebut. Ia mengungkapkan, saat ini kasus tersebut sedang diselidiki oleh Satpolairud Polrestabes Palembang.

“Sedang ditangani Satpolairud Palembang, silahkan konfirmasi ke Kasat Polairudnya,”singkat Andreas.