Jelang Nataru, Polres Lubuklinggau Siapkan 4 Pos Pengamanan

Kasat Lantas Polres Lubuklinggau, AKP Agus Gunawan. (ist/RmolSumsel.id)
Kasat Lantas Polres Lubuklinggau, AKP Agus Gunawan. (ist/RmolSumsel.id)

Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) empat Pos akan ditempatkan di empat titik di Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan.


Kasat Lantas Polres Lubuklinggau, AKP Agus Gunawan menjelaskan, untuk pos pelayanan berada  di depan Lippo Mall. Sedangkan pos pengamanan ditempatkan di Watas, Simpang Periuk dan Petanang. 

"Pos Natal dan Tahun Baru mulai operasi tanggal 23 Desember sampai 2 Januari. Itu akan digelar personel kita," kata Agus, Kamis (15/12).

Agus menjelaskan, selaku petugas kepolisian, pihaknya yang jelas bertugas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

Kemudian terkait dengan langkah antisipasi kemacetan di malam pergantian tahun, pihaknya akan menempatkan personel ditempat-tempat keramaian. Sedangkan ditanya mengenai ada tidak wacana pengalihan arus, pihaknya mengaku belum ada. 

"Untuk sekarang ini kita belum ada wacana untuk pengalihan arus lalu lintas. Namun kalau terjadi kemacetan di kota Lubuklinggau, kita akan laksanakan rekayasa lalu lintas," ujarnya.

Lebih lanjut, adapun titik atau tempat di Lubuklinggau yang sering terjadi macet pada malam pergantian tahun yakni mulai dari depan Masjid Agung As Salam hingga Simpang RCA.

"Antisipasi akan kita tempatkan personel,”jelasnya.

Sementara itu, Wali Kota (Wako) Lubuklinggau,SN Prana Putra Sohe menjelaskan Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau tidak melarang masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun. Namun harus tetap mengikuti ketentuan yang berlaku.

"Untuk merayakan tahun baru, saya tidak melarang, silahkan saja. Tapi yang jelas Pemkot tidak merayakannya tahun baru. Jadi kalau ada hotel, komunitas merayakan nya silahkan saja. Tapi harus mengikuti ketentuan yang berlaku," pungkasnya.