Jelang Lebaran, Warga di Lubuklinggau Ramai-ramai Tebus Gadai Perhiasan di Kantor Pegadaian

Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

Tebus gadai perhiasan di kantor Pegadaian cabang Lubuklinggau, Sumatera Selatan jelang lebaran diperkirakan meningkat. 


"Kalau yang gadai dia banyak tebus. Termasuk juga pinjaman untuk UMKM seperti KUR, pembelian emas, pengajuan KUR sama pengajuan untuk UMKM," kata Kepala Kantor Pegadaian cabang Lubuklinggau, Agus Fauzan pada Minggu, 9 April 2023.

Meningkatnya nasabah yang tebus gadai jelang lebaran kata Agus karena dari mereka sudah ada yang nerima tunjangan hari raya (THR). Dan juga nasabah tebus gadai perhiasan lantaran untuk dipakai di hari raya.

"Tapi masih seimbang dengan yang masuk. Yang untuk konsumtif rata-rata tebus. Tapi kalau untuk gadai produktif misalnya dia punya usaha kecil-kecilan terus gadai emasnya itu masih belum ditebusnya," ujarnya.

Agus memperkirakan peningkatan nasabah yang melakukan transaksi tebus gadai di pegadaian akan terjadi pada Senin, 10 April 2023. "Senin besok sepertinua. Karena THR masuk, kemungkinan Senin besok," ungkapnya.

Peningkatan transaksi tebus gadai, Agus memperkirakan mencapai 20 persen dari hari biasa. "Kalau hari biasa angka transaksi tebus gadai Rp1 miliar. Kalau meningkat sekitar Rp 1,5 miliar," bebernya.

Sedangkan untuk transaksi pengajuan pinjama menurutnya juga meningkat. Seperti pengajuan KUR dan pembelian emas yang diperkirakan meningkat hingga 30 persen. 

Sementara itu untuk jam pelayanan, ia mengungkapkan tetap seperti jam biasa dan tidak ada penambahan waktu. "Kalau selama puasa kita buka jam delapan dan tutup jam setengah tiga (14.30 WIB)," jelasnya.

Jadi tetap sama jam layanan. Sebab nasabah bisa transaksi lewat aplikasi PDF. "Jadi mereka nanti pas ke kantor tinggal ambil barang, kalau yang nebus. Kalau yang bayar angsuran terus nebus, transaksi pembayaran bisa dilakukan lewat PDF atau mobile banking," pungkasnya.