Irjen Nana Sudjana Ditugaskan Kapolri ke DPR, jadi Inspektur Utama?

 Irjen Nana Sudjana/Net
Irjen Nana Sudjana/Net

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi dan promosi sejumlah Perwira Tinggi (Pati) di kepolisian. Irjen Nana Sudjana yang menjabat sebagai Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) diparkir sebagai Pati di Itwasum Polri untuk ditugaskan ke DPR RI.


Hal ini sebagaimana tertuang dalam Surat Telegram ST bernomor 713/IIIKEP./2023 tertanggal 27 Maret 2023. Dalam telegram itu, mantan Kapolda Metro Jaya ini dimutasikan sebagai Pati Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri (Penugasan pada DPR RI).

Diketahui dalam struktur organisasi di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dilansir ww.dpr.go.id, ada dua jabatan kosong yaitu, Deputi Bidang Persidangan dan Inspektorat Utama yang di bawah Kesekretariatan Jenderal DPR RI.

Selain Irjen Nana Sudjana, Kapolri juga mempromisikan Irjen Karyoto sebagai Kapolda Metro Jaya usai tiga tahun mengabdi sebagai Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi KPK.