Gibran Tak Diundang di Acara Kepala Daerah dari PDIP, Hasto: Tak Terkait Isu Cawapres

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto/ist
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto/ist

Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, tak diundang pada acara perkumpulan kepala daerah PDIP, di Semarang, 15 Agustus 2023 lalu, tapi dipastikan bukan karena isu politik terkait Cawapres.


Berbagai spekulasi menyebut, Gibran yang juga kader PDIP itu tak diundang lantaran diisukan menjadi bakal calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto.

Menyikapi itu, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menepis. Menurutnya, Gibran tak diundang bukan karena munculnya isu politis (Cawapres Prabowo) itu.

"Tidak ada kaitannya," kata Hasto, di Sekolah PDIP, Jakarta Selatan, Kamis (17/8). Namun dia tidak merinci alasan tidak diundangnya putra presiden itu.

Menurutnya, Gibran kerap hadir di sejumlah acara PDIP, bahkan ikut memimpin diskusi tentang pemenangan Ganjar Pranowo di daerah.

"Dia juga telah memberikan rekomendasi-rekomendasi yang baik. Mas Gibran saat itu menjadi pimpinan kelompok diskusi, kemudian hasilnya dijabarkan di daerah-daerah," tutupnya.