Masyarakat Kabupaten OKU Timur tepatnya di Desa Bunga Mayang, Kecamatan Jayapura, digegerkan dengan penemuan seorang pria yang tewas dengan kondisi mengenaskan.
- Diduga Korban Pembunuhan, Mayat Perempuan yang Ditemukan di 3-4 Ulu Palembang Diketahui Sedang Hamil
- Pakai Kaos Olahraga, Siswi SMP di Palembang Ditemukan Tewas Tergeletak di Areal Kuburan Cina
- Terungkap, Mayat Perempuan Korban Pembunuhan OKU Timur Ternyata Siswi SMK Muhammadiyah Harjo Winangun
Baca Juga
Korban yang membawa tas dukung, mengenakan celana pendek, baju kaos dan memakai sepatu bot tersebut, ditemukan meringkuk di semak perkebunan sawit PT Wanakarya Mulya Kahuripan (WMK) dengan kondisi terdapat luka menganga di leher dan beberapa luka sayatan di sekujur tubuh, Jumat (30/8) pagi.
Pria yang diduga korban pembunuhan tersebut, diketahui bernama Nur Kholiq (33), warga Desa Bunga Mayang, Kecamatan Jayapura, Kabupaten OKU Timur.
Saat ini, kasus penemuan màyat diduga korban pembunuhan ini telah dìtangani oleh pihak Polres OKU Timur.
Kapolres OKU Timur, AKBP Kevin Leleury SIK MSi, membenarkan adanya penemuan mayat tersebut.
“Benar, korban Nur Kholiq dìduga menjadi korban pembunuhan. Kasusnya sekarang sedang dìtangani anggota Polres OKU Timur," ungkapnya.
Menurut Kapolres, terduga pelaku telah menyerahkan diri ke Polres OKU Timur dan masih dalam proses pemeriksaan lebih lanjut.
“Nanti akan segera kita lakukan press release, mohon waktu," pungkasnya.
- Terjatuh Saat Kabur, Pencuri Motor Bersenpi Diamuk Massa di OKU Timur
- Dana Desa Dipakai untuk Kepentingan Pribadi, Mantan Kades di OKU Timur Ditetapkan Tersangka Korupsi
- Dua Pengendara Motor di OKU Timur Tewas Ditabrak Truk Fuso yang Gagal Menanjak