Datangi Lapas Kelas III, Wako Pagaralam Beri Remisi Pada 119 Napi

Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) tahun 2020, Walikota Pagaralam Alpian Maskoni SH hadiri acara penyerahan remisi umum kepada 119 narapidana dan anak di Lapas Kelas III, Belakang Obak dan Simpang Padang Karet, Kota Pagaralam, Selasa (18/08/2020).


Ia mengatakan, rasa syukur dalam memperingati hari kemerdekaan RI ini tentunya menjadi milik segenap masyarakat Indonesia pada umumnya, dan warga binaan permasyarakatan pada khususnya.

"Remisi ini merupakan apresiasi negara atas pencapaian yang sudah dilakukan oleh warga binaan, selama menjalani pembinaan di lembaga permasyarakatan yang ada di Kota Pagaralam," kata Dia.

Dikatakan Alpian, Pihaknya juga mengunjungi Lapas yang berlokasi di Simpang Padang Karet, untuk memberikan benih ikan.

"5.000 benih ikan kita berikan di Lapas Simpang Padang Karet," jelas Alpian.

Dia berharap, Bibit ikan tersebut dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin di Lapas ini.

"Sehingga mampu memberikan pengalaman berwirausaha, yang dapat berguna bagi warga binaan disana, dan ini juga memberikan perlakuan yang manusiawi kepada warga binaan masyarakatan di Lapas,"Tutupnya.